“Jadi bapak SYL terus mendampingi. Beliau disamping ibu Nurhayati SYL,” ungkapnya.
Devo mengatakan, jika kondisi Nurhayati membaik dan sudah bisa ditinggalkan. Sehingga nantinya SYL akan langsung bertolak ke Jakarta.
Ia menyebut SYL berkomitmen untuk mengikuti seluruh proses hukum yang saat ini menjerat Mantan Bupati Gowa dua periode itu.
Tersangka KPK
Diberitakan sebelumnya, Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan gratifikasi di Kementan.
Selain SYL, KPK juga menetapkan dua orang lainnya sebagai tersangka yaitu, Sekjen Kementan Kasdi Subagyono dan Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementan Muhammad Hatta.