Setuju SYL Mundur, Tapi Jokowi Belum Ada Agenda Ketemu Syahrul Yasin Limpo

Jum'at, 06 Oktober 2023 | 15:07 WIB
Setuju SYL Mundur, Tapi Jokowi Belum Ada Agenda Ketemu Syahrul Yasin Limpo
Presiden Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (6/10/2023). [Suara.com/Ria Rizki Nirmalasari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo meminta Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno untuk bertemu Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Jumat (6/10/2023).

Namun, Jokowi mengaku belum ada jadwal untuk menerima Syahrul Yasin Limpo.

"Belum, belum, belum," kata Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat.

Jokowi mengklaim bahwa jadwal pertemuan dengan Syahrul baru diatur oleh pihak Kemensetneg.

Baca Juga: Biodata dan Agama Prananda Prabowo, Diusulkan Jokowi Jadi Ketum PDIP

Lantaran itu, ia meminta jurnalis menanyakan kepada Mensesneg Pratikno.

"Belum baru diatur tanyakan saja pada Mensesneg," terangnya.

Sebelumnya, Pratikno menyatakan pihaknya sempat menawarkan Syahrul untuk menemui Jokowi setelah menyerahkan surat pengunduran diri pada Kamis (5/10/2023).

Namun dikarenakan kondisi Syahrul yang sudah lelah, politisi NasDem tersebut meminta agar bertemu dengan Jokowi pada Jumat ini.

"Karena itu, beliau minta waktu rencananya besok akan menghadap pak presiden, memohon waktu kepada pak presiden menghadap besok," kata Pratikno di depan Kantor Kemensetneg, Jakarta, Kamis (5/10/2023).

Baca Juga: Pedagang Pasar Senang Jokowi Tunjuk Kepala Bapanas Jadi Plt Menteri Pertanian, Ini Alasannya

Untuk diketahui, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi ditunjuk Presiden Jokowi menjadi Plt Mentan pada Jumat (6/10/2023).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI