Kepala Dinas Pariwisata Kab Samosir, Tetti naibaho,S.Sos mengungkapkan Huta Siallagan dikelola oleh lembaga adat dan juga bekerja sama dengan warga setempat.
“Ini jadi ikon luar biasa, tahun lalu ada G20 dan jadi salah satu itenerary dan menjadi destinasi unggulan, kami merasakan best practice objek wisata yang dikelola dengan baik, excellent service mulai dari pintu masuk sampai keluar sudah bagus,” ucap Tetti.
“Ada banyak daya tarik di Huta Siallagan, ada rumah batak, batu kursi, pusat souvenir, jadi kawasan wisata komplet, ada guide juga yang terjadwal,” tambahnya.