Fakta Guru Madrasah Dibacok Siswa di Demak: Kronologi, Motif dan Kondisi Terkini

Ruth Meliana Suara.Com
Selasa, 26 September 2023 | 16:21 WIB
Fakta Guru Madrasah Dibacok Siswa di Demak: Kronologi, Motif dan Kondisi Terkini
Ilustrasi senjata tajam. [unsplash]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kekerasan di dunia pendidikan kembali terjadi. Kali ini menimpa seorang guru Madrasah Aliyah di Pilangwetan, Kebonagung, Demak, Jawa Tengah.

Guru yang bernama Ali Fatkurrohman dibacok oleh salah satu siswanya yang berinisial AR. Adapun pelaku merupakan siswa kelas X Madrasah Aliyah.

Yang mencengangkan, peristiwa pembacokan itu terjadi di dalam kelas, di depan siswa lainnya. Seperti apa persisnya peristiwa mengenaskan itu? Simak ulasannya berikut ini.

Kronologi pembacokan

Baca Juga: Ini Penampakan Siswa yang Bacok Guru di Demak, Endingnya Diringkus Polisi

Peristiwa pembacokan Ali Fatkurrohman terjadi pada Senin (25/9/2023) di sekolah tempatnya mengajar. Adapun pelaku pembacokan adalah seorang siswa laki-laki berinisial AR.

Insiden tersebut berlangsung dengan cepat, berawal ketika Ali sedang membagikan kertas ujian tengah semester sekitar pukul 10.00 WIB.

Pelaku AR lalu datang dan masuk ke dalam kelas. Ia mengucapkan salam dan tiba-tiba langsung membacok gurunya itu sebanyak tiga kali.

Pelaku pembacokan melarikan diri

Kapolsek Kebonangung, AKP Suwondo mengatakan, usai membacok gurunya pelaku AR langsung melarikan diri alias kabur.

Baca Juga: Guru di Demak Dibacok Siswa, Amarah Tak Terkendali Usai Dipersulit Mengikuti UTS

Selanjutnya, kepolisian langsung memburu pelaku. Menurut AKP Suwondo, hingga kini kepolisian masih mencari tahu modus operandinya.

Sejumlah siswa pingsan

Peristiwa pembacokan terhadap Ali Fatkurrohman oleh siswanya AR berlangsung di dalam kelas, di hadapan siswa lainnya.

Akibatnya, sejumlah siswa pingsan karena melihat peristiwa pembacokan itu langsung di depan matanya.

Menurut Kapolsek Kebonagung, AKP Suwondo, sedikitnya 4 siswa mengalami pingsan setelah melihat AR membacok gurunya.

Alhasil, usai pembacokan itu, sekolah menunda ujian yang akan dilangsungkan dan semua siswa dipulangkan ke rumah masing-masing.

Korban sempat alami kritis

Kapolsek Kebonangung, AKP Suwondo menambahkan, akibat dibacok salah satu siswanya, guru MA di Demak bernama Ali Fatkurrohman mengalami luka parah.

Menurut dia, korban mengalami dua luka bacokan di bagian leher dan tangan. Korban lalu dilarikan ke Rumah Sakit Gubug lalu dibawa ke Rumah Sakit Kariadi Semarang.

Daam kesempatan berbeda, Kepala Tata Usaha Sekolah, Aenul Ibad mengungkapkan kondisi korban sempat kritis dan hilang kesadaran.

Motif pembacokan

Setelah dilakukan sejumlah pemeriksaan, kepolisian berhasil mengungkap motif di balik peristiwa pembacokan murid terhadap gurunya di Demak.

Kapolres Demak, AKBP Muhammad Purbaja mengatakan, motif pelaku membacok gurunya karena tidak puas dengan hasil penilaian tengah semester (PTS) yang diperolehnya.

Pelaku gemar bolos sekolah

Kasat Reskrim Polres Demak, AKP Winardi mengatakan, motif dari pembacokan itu dipastikan karena pelaku tak puas dengan nilai yang diberikan oleh gurunya.

Namun disisi lain, wajar kiranya jika pelaku AR mendapatkan nilai buruk, sebab menurut AKP WInardi, pelaku memang sering bolos sekolah dan tak pernah mengerjakan tugas.

Dan kini polisi telah menangkap AR, pelaku pembacokan terhadap gurunya Ali Fatkurrohman. Namun kepolisian belum mau mengungkap lokasi dan kapan pelaku ditangkap.

Kondisi terkini korban

Kondisi Ali Fatkurrohman, guru yang dibacok siswanya AR, hingga kini terus membaik. Hal itu diungkapkan oleh Kepala Kemenag Demak, M Afief Mundzir, pada Selasa (26/9/2023).

Menurutnya, Ali yang sempat mengalami kritis kini sudah dipindahkan ke ruang perawatan RSUP Dr Kariadi, Semarang, setelah sebelumnya dirawat di ruangan Unit Gawat Darurat (UGD).

Kontributor : Damayanti Kahyangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI