Profil Pui Ting Chin, Penyanyi Malaysia Diduga Jiplak Lagu Pok Ame-Ame

Ruth Meliana Suara.Com
Senin, 25 September 2023 | 12:08 WIB
Profil Pui Ting Chin, Penyanyi Malaysia Diduga Jiplak Lagu Pok Ame-Ame
Penyanyi Malaysia diduga jiplak lagu Pok Ame-Ame. (YouTube/Warner Music)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah video klip lagu berjudul "Tepuk Amai Amai" yang diunggah akun Youtube Warner Music Malaysia pada Jumat (16/09/2023) lalu mendadak viral di media sosial. Pasalnya, lagu itu diduga menjiplak lagu anak-anak asal Indonesia yang berjudul Pok Ame-Ame.

Adapun lagu Tepuk Amai Amai itu dinyanyikan oleh penyanyi Malaysia Pui Ting Chin. Sontak, hal itu membuat masyarakat Indonesia geram dengan penjiplakan itu.

Tak hanya itu, banyak juga netizen Indonesia yang mengecam produser dan pengunggah lagu tersebut. Netizen meminta agar video klip lagu Tepuk Amai Amai itu segera dihapus dari kanal Youtube Warner Music.

Namun, tuduhan jiplakan lagu Pok Ame Ame ini dibantah oleh sang penyanyi, Pui Ting Chin atau dikenal dengan nama Pudda. Ia mengaku tidak menjiplak ataupun mencuri lagu Pok Ame Ame yang berasal dari Indonesia.

Baca Juga: Lagu Halo-Halo Bandung Dijiplak Jadi Hello Kuala Lumpur, Emak-emak Malaysia: Indonesia dan Malaysia Satu Rumpun

Lalu, siapa Pudda sebenarnya? Simak inilah profil Pudda selengkapnya.

Penyanyi sekaligus kreator asal Malaysia ini bernama lengkap Pui Ting Chin atau akrab dikenal dengan nama Pudda.

Menyandur dari akun Linkedin miliknya, Pudda diketahui pernah menempuh pendidikan di Sri Kuala Lumpur International School dan lulus dari Sunway College pada tahun 2019 lalu.

Tak hanya dikenal sebagai kreator, Pudda juga berprofesi sebagai cosplayer dan streamer di berbagai platform cosplay dan games di Malaysia.

Kariernya sebagai content creator bermula ketika dirinya memiliki hobi menjadi cosplayer. Dari sanalah ia mulai membuat konten dan bekerja di MOB House Productions sebagai Tech Host and Content Creator sejak 2020.

Baca Juga: Geram Halo-halo Bandung Dijiplak Malaysia, Budi Dalton Pertanyakan Tindakan Tegas Pemerintah

Namanya mulai melambung saat peran cosplayer dan banyak brand mengajaknya bekerjasama. Tak hanya itu, Pudda yang memiliki bakat di bidang menyanyi juga sering diminta manggung di berbagai kesempatan.

Sosoknya juga sempat bekerja sebagai Project Event Coordinator di The Magic Rain. Ia kemudian melanjutkan kariernya sebagai streamer di Twich dan Recording Artist di Warner Music Group.

Meskipun berdarah Tionghoa, Pudda kerap kali membuat konten yang memperkenalkan budaya lainnya di Malaysia, terutama budaya Melayu yang menjadi ciri khas Malaysia.

Lagu Pok Amai Amai sendiri menjadi salah satu karyanya dan mendapatkan banyak atensi, baik dari masyarakat Malaysia maupun di luar Malaysia. Ia mengklaim bahwa lagu Tepuk Amai Amai bukanlah hasil jiplakan, melainkan hasil penggubahannya dari inspirasi lagu-lagu Melayu.

Kontributor : Dea Nabila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI