Suara.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar melakukan pertemuan dengan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) di Universitas Pamulang, Tangerang Selatan, Sabtu (23/9/2023).
Politikus yang karib disapa Cak Imin ini mengatakan karena PMII dirinya menjadi Calon Wakil Presiden unruk mendampingi Anies Baswedan pada Pilpres 2024 mendatang.
“Gara-gara PMII saya jadi siap, jadi (calon) Wapres, jadi presiden pun siap,” kata Cak Imin saat diliput waratwan Suara.com di Universitas Pamulang, Tangerang Selatan, Sabtu.
Cak Imin juga meminta kepada para kader dan alumni PMII untuk bisa menjaga dan mempertahankan regenrasi dalam melahirkan sosok pemimpin seperti dirinya saat ini.
Baca Juga: Cak Imin: Pilkada Merusak Tatanan, Nggak Berduit Sulit Menang
“Supaya kalian nanti kalau regenerasi kepemimpnan setelah saya bisa mimpin PKB, bisa mimpin negara bisa jadi menteri, bisa jadi penggerak masyarakat, bisa jadi pimpinan organisasi, bisa jadi ketua umum PBNU adalah produk-produk dari kaderisasi yang ada di PMII,” ungkapnya.
Cak Imin juga mengaku optimis pada Pilpres nanti dirinya bakal lolos dan terpilih menjadi Wakil Presiden menggantikan Ma’ruf Amin karena didukung oleh para kader dan alumni PMII.
“Saya senang sekali sekarang saya didampingi oleh seluruh kader-kader PMII, di seluruh Indonesia, karena itu saya semakin optimis bahwa saya memimpin dengan modal cita-cita yang dimiliki oleh PMII,” ungkapnya.