Profesinya Disinggung Ganjar, Ini Prestasi Najwa Shihab Sebagai Jurnalis

Farah Nabilla Suara.Com
Kamis, 21 September 2023 | 17:38 WIB
Profesinya Disinggung Ganjar, Ini Prestasi Najwa Shihab Sebagai Jurnalis
Profil dan Agama Najwa Shihab (Instagram/@najwashihab)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Karir jurnalistik Najwa Shihab semakin menanjak usai dirinya diberikan program sendiri bernama Mata Najwa pada tahun 2009 di MetroTV.

Hampir 17 yahun berkembang dan berkarir di Metro TV, Najwa Shihab pun memutuskan untuk mengundurkan diri dari MetroTV. Di awal tahun 2018, program Mata Najwa kembali ke layar kaca namun di stasiun televisi Trans 7 dan program di stasiun televisi milik Trans Media tersebut hanya bertahan hingga tahun 2021.

Najwa pun telah merintis perusahaan media miliknya sendiri bernama Narasi pada awal tahun 2018. Perkembangan media digital pun membuat Najwa mulai serius membangun media miliknya tersebut, terlebih lagi pandemi yang menyerang dunia membuat media digital secara online berkembang pesat.

Prestasi jurnalistik Najwa Shihab

Tak hanya kiprah jurnalisnya, Najwa Shihab pun termasuk sebagai jurnalis berprestasi. Kontribusi Najwa dalam melaporkan bencana alam tsunami di Aceh pada tahun 2004 mendapatkan penghargaan dari PWI Pusat dan PWI Jaya.

Tak hanya itu, ia pun terpilih sebagai Jurnalis Terbaik Metro TV tahun 2006. Ia juga pernah masuk nominasi Pembaca Berita Terbaik Panasonic Awards. Najwa juga pernah masuk dalam nominasi Asian Television Awards kategori Best Current Affairs/Talkshow Presenter pada tahun 2007.

Kontribusinya di media massa juga menghantarkan Najwa menjadi penerima beasiswa penuh Australia Award Scholarship dari pemerintah Australia untuk mendapatkan gelar magister di bidang hukum media pada tahun 2008.

Ia juga mendapatkan penghargaan dari Australian Alumni Award for Journalism and Media tahun 2009 dan National Award for Journalistic Contribution to Democracy tahun 2010. Prestasi dan penghargaan lain yanv diterima Najwa adalah Young Global Leader (YGL) tahun 2011 dari World Economic Forum (WEF) serta Asian Television Awards (ATA) 2011 sebagai runner up.

Nama Najwa Shihab juga harum setelah masuk sebagai The Influential Woman of The Year dari Elle Magazine tahun 2016 dan Most Progressive Figure oleh Forbes Magazine tahun 2015.

Baca Juga: Ditolak Najwa Shihab, PKB Berharap Said Aqil Siradj jadi Kapten Timnas Pemenangan Anies-Muhaimin

Kontributor : Dea Nabila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI