Biodata dan Profil Patrick Walujo, Bos GoTo di Balik Pinjol AdaKami

Rabu, 20 September 2023 | 18:30 WIB
Biodata dan Profil Patrick Walujo, Bos GoTo di Balik Pinjol AdaKami
Biodata dan Profil Patrick Walujo, Bos GoTo di Balik Pinjol AdaKami (ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Biodata profil Patrick Walujo, bos GoTo di balik AdaKami belakangan ini banyak dicari oleh warganet. Buntut viralnya salah satu cuitan di jagat X oleh akun @rakyatvspinjol. Dalam cuitannya itu menceritakan salah satu korban yang meninggal dunia setelah diteror secara tidak manusiawi oleh DC AdaKami. 

Sebelumya, melalui akun X @rakyatvspinjol menceritakan bahwa ada korban yang meminjam uang di platform AdaKami sebesar Rp 9,4 juta. Yang mengejutkan, nasabah tersebut harus mengembalikan tagihannya sekitar Rp 19 jutaan. 

Berdasarkan kesaksiannya, AdaKami memberikan pinjaman dengan jumlah bunga 0,4 persen per hari serta biaya admin sebesar 100 persen. Dengan modus tersebut, AdaKami ditengarai telah melakukan penetapan bunga pinjaman yang terselubung. 

Tak sampai di situ, pihak Debt Collector AdaKami juga disebut telah melakukan peneroran terhadap korban dengan cara yang tidak manusiawi. Hingga pada akhirnya korban memilih untuk mengakhiri hidupnya. Teror itu terus berlanjut hingga keluarga dan kerabatnya bahkan setelah korban sudah meninggal dunia. 

Diketahui bahwa PT Pembiayaan Digital Indonesia dalam 3 tahun terakhir ini mampu memacu platform teknologi finansial peer-to-peer (fintech P2P) lending AdaKami untuk menjadi pemain dalam lima besar di Indonesia. FinVolution, raksasa pembiayaan terbesar dari China, dan Patrick Walujo lewat Northstar adalah orang di balik AdaKami. FinVolution tercatat sebagai pemilik 80 persen saham, sementara Patrick melalui PT Paraduta Satya Wahana memegang 20 persen di AdaKami. 

Lantas seperti apa sosok Patrick Walujo? Bagaimana dengan perjalanan kariernya hingga ia ditunjuk menjadi CEO GoTo? Simak informasi selengkapnya berikut ini. 

Biodata Profil Patrick Walujo, Bos GoTo di Balik AdaKami 

Patrick Walujo adalah investor dalam beberapa perusahaan besar di Indonesia. Pria berusia 46 tahun ini mempunyai nama lengkap Patrick Sugito Walujo. Ia merupakan suami dari Ayu Patricia Rachmat, anak pendiri Triputra Group, Theodore Permadi Rachmat atau lebih dikenal dengan Teddy Rachmat. 

Pada tahun 1987 sampai 1993, Patrick mengenyam pendidikan di SMA Kolese Kanisius. Selesai menyelesaikan pendidikan SMA nya, ia kemudian melanjutkan studi ke Cornell University di New York, Amerika Serikat. Dia berhasil meraih gelar sarjana di bidang operations research & industrial engineering. 

Baca Juga: Serba-serbi AdaKami: Pinjol Menggiurkan yang Membelenggu, Bikin Nasabah Bunuh Diri

Perjalanan Karier Patrick Walujo 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI