Profil dan Biodata Alam Ganjar: Putra Ganjar Pranowo Ikut Terjun Bersihkan Kali Ciliwung

Senin, 18 September 2023 | 15:42 WIB
Profil dan Biodata Alam Ganjar: Putra Ganjar Pranowo Ikut Terjun Bersihkan Kali Ciliwung
Profil Alam Ganjar (Instagram/@alamganjar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok Alam Ganjar yang merupakan putra dari bakal calon presiden yang diusung PDIP, Ganjar Pranowo belakangan ini mencuri perhatian publik.

Pasalnya, pada Minggu (17/9/2023) lalu, Alam Ganjar bersama sejumlah influencer yang tergabung dalam The House of Revolutions (THR) Group terjun langsung membersihkan Kali Ciliwung.

Usai membersihkan Kali Ciliwung, Alam Ganjar bersama Thariq Halilintar melakukan ngeliwet bareng warga Kampung Persit, Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

Dalam keterangan tertulisnya, perwakilan warga Kampung Persit mengaku berterima kasih dan tidak menyangka kalau Alam Ganjar bersama para influencer bersedia turun langsung membersihkan Kali Ciliwung.

Baca Juga: Diteriaki Mahasiswa UI soal Utang dan LGBT, Ganjar: Bro Nanti Ketemu Saya, Jangan Ganggu

"Artis-artis papan atas saja bisa terjun ke Ciliwung. Mudah-mudahan, ini bisa jadi cerminan yang sangat hebat bagi warga di sini," ujar Purwaningsih, perwakilan warga Kampung Persit dalam keterangan tertulisnya, Senin (18/9/2023).

Lantas seperti apakah sosok Alam Ganjar, putra Bacapres Ganjar Pranowo yang terjun langsung membersihkan Kali Ciliwung? Simak ulasannya berikut ini.

Profil Alam Ganjar

Alam Ganjar memiliki nama lengkap Muhammad Zinedine Alam Ganjar. Ia merupakan anak tunggal Ganjar Pranowo dan istrinya Siti Atikoh, yang lahir pada 14 Desember 2001 di Jawa Tengah.

Ia sempat menempuh pendidikan di SMA Negeri 3 Semarang. Kini Alam melanjutkan pendidikannya di Universitas Gadjah Mada jurusan Teknologi Industri.

Baca Juga: Saking Santai Kuliah Ganjar Bikin Ngantuk, Mahasiswa UI: Kalau Pak Anies Terasa Tegang

Deretan Prestasi Alam Ganjar

Terlepas dari sosoknya yang merupakan anak dari politikus PDI Perjuangan dan bakal calon presiden 2024, Alam Ganjar merupakan sosok yang berprestasi.

Saat masih duduk di bangku sekolah, ia pernah menjabat sebagai President Director di sebuah perusahaan siswa dan meraih The Best Financial Management Awards.

Prestasi Alam lainnya yang tak kalah menonjol adalah ketika ia membuat produk Echoes dan Whynotes, yang merupakan alas kaki dan binder multifungsi yang berbahan dasar eceng gondok.

Prestasi Alam Ganjar tak hanya di dalam negeri. Ia pernah menyabet medali emas dalam kompetisi sains di Korea Selatan ketika masih duduk di bangku SMP.

Sementara pada 2019, Alam dan timnya berhasil meraih juara tiga dalam kompetisi Junior Achievement (JA) Asia pacific Company of the Year di Manila, Filipina.

Hobi Alam Ganjar

Layaknya anak muda pada umumnya, Alam Ganjar juga memiliki hobi. Salah satunya ia memiliki ketertarikan pada musik, utamanya Korean Pop atau K-Pop.

Bahkan, sebagai K-Poper, Alam Ganjar beberapa kali hadir di konser girlband asal Korea Selatan, di antaranya BLACKPINK dan TWICE.

Selain musik, Alam Ganjar juga diketahui memiliki hobi jalan-jalan alias travelling.

Biodata Alam Ganjar

Nama Lengkap: Muhammad Zinedine Alam Ganjar
Nama Panggilan: Alam
Tempat, Tanggal Lahir: Jawa Tengah, 14 Desember 2001
Usia: 22 Tahun
Agama: Islam
Profesi: Mahasiswa
Hobi: Musik, Travelling
Nama Orangtua: Ganjar Pranowo, Hj. Siti Atikoh Supriyanti
Akun Instagram: @alamganjar

Kontributor : Damayanti Kahyangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI