Jasadnya Dibuang di Depan Kantor Kementan, Polisi Tangkap Pembunuh Sopir Taksol di Pasming

Jum'at, 15 September 2023 | 12:43 WIB
Jasadnya Dibuang di Depan Kantor Kementan, Polisi Tangkap Pembunuh Sopir Taksol di Pasming
Ilustrasi--Polisi Tangkap Pembunuh Sopir Taksi di Pasar Minggu. (Suara.com/M Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi menangkap pembunuh MSD (53) sopir taksi online yang jasadnya dibuang di depan Kantor Perlindungan Pertanian Kementerian Pertanian, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Selasa (15/8/2023) lalu.

Kanit Reskrim Polsek Pasar Minggu, Iptu Sofyan Suri menyebut peristiwa pembunuhan ini dilartarbelakangi motif ekonomi. 

"Pelaku sudah ditangkap. Ini pembunuhan. Pelaku mencuri mobilnya dan membunuh korbannya," kata Sofyan kepada wartawan, Jumat (15/9/2023).

Sofyan tidak merincikan jumlah pelaku dan detail daripada kronologi penangkapannya.

Baca Juga: Sosok IM Wanita Korban Pembunuhan di Cilacap: Tunawicara, Sempat Dilaporkan Hilang

Menurutnya, hal tersebut akan disampaikan secara lengkap oleh jajaran Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Polda Metro. 

"Ditarik ke Polda Metro Jaya. Jadi ini pencurian dengan kekerasan. Itu nanti di sana yang jelasin-nya," katanya.

Jasad MSD ditemukan oleh warga pada Selasa (15/8/2023) dini hari. Ketika itu warga berinisial HS curiga melihat pengendara mobil menurunkan sesuatu di pinggir jalan. 

Atas kecurigaan tersebut, HS kemudian mengeceknya. Ia lantas kaget ketika melihat jasad seorang pria dalam kondisi bersimbah darah. 

Baca Juga: Profil Harun Pembunuh Wanita Difabel di Cilacap: Tukang Parkir, Ingin Kuasai Harta Korban

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI