Biodata dan Profil AKP Ivans Drajat: Kapolsek Komodo yang Hajar Sekuriti Bank, Ternyata Pernah KDRT

Ruth Meliana Suara.Com
Kamis, 14 September 2023 | 17:50 WIB
Biodata dan Profil AKP Ivans Drajat: Kapolsek Komodo yang Hajar Sekuriti Bank, Ternyata Pernah KDRT
Biodata AKP Ivans Drajat, Kapolsek Komodo. (Instagram/ayoberani.laporkan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ivans juga pernah diamanahkan untuk memegang jabatan sebagai Kasat Resnarkoba Polres Belu. Meskipun memiliki karier dan prestasi yang cemerlang, Ivans sebelumnya pernah tersandung kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Ia diduga melakukan KDRT kepada sang istri. Sang istri pun melaporkan perbuatan Ivans ke Propam Polri dan berakhir dengan mediasi. Sang istri mengaku Ivans sempat berselingkuh, namun tak terima dengan tuduhan tersebut.

Tak dapat membendung emosi, Ivans pun tega melakukan KDRT. Namun, kasus ini berakhir damai dan keduanya kembali bersatu.

Namun, kini Ivans kembali menorehkan catatan hitam dalam kasus kriminal. Kejadian penganiayaan yang dilakukannya kepada seorang sekuriti bank BUMN bernama Guido membuatnya sempat dipanggil Propam. Namun lagi-lagi, kasus Ivans ini berakhir damai setelah keduanya menghadiri mediasi.

Kontributor : Dea Nabila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI