Arahan Langsung Megawati, Parpol Pengusung Ganjar Diminta Bergegas Turun ke Bawah, Menangis Tersenyum dengan Rakyat

Rabu, 13 September 2023 | 19:10 WIB
Arahan Langsung Megawati, Parpol Pengusung Ganjar Diminta Bergegas Turun ke Bawah, Menangis Tersenyum dengan Rakyat
Ketum Parpol Koalisi pendukun Ganjar Pranowo berkumpul dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. (Ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para ketua umum partai politik pengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden baru saja menggelar rapat bersama Tim Pemenangan Nasional (TPN) di Gedung High End MNC, Jakarta Pusat, Rabu (13/9/2023).

Plt Ketua Umum DPP PPP, M Mardiono, menyampaikan kesimpulan dalam rapat kali ini yakni sama-sama sepakat untuk segera bergegas turun ke bawah menemui rakyat mensosialisasikan Ganjar.

"Itu yang ditekankan tadi oleh kesimpulan di dalam rapat ini, agar kita terus akan mulai bergegas lebih maksimal lagi untuk turun ke rakyat," kata Mardiono dalam konferensi persnya usai rapat.

Ia mengatakan, nantinya semua pihak akan diberdayakan dalam pemenangan untuk Pilpres 2024. Dari mulai relawan hingga para calon anggota legislatif yang dimiliki setiap partai politik pengusung.

Baca Juga: Tak Main-main, PDIP Punya Lima Poin Pertimbangan untuk Tentukan Sosok Cawapres Ganjar

"Sebagaimana yang kita tahu, kita setiap masing-masing partai memiliki calon (caleg) sebanyak antara 29 ribu. Ini yang akan kita maksimalkan," tuturnya.

Dalam rapat tersebut Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri juga menyampaikan sejumlah pesan. Terlebih agar semua pihak memberikan aksi turun ke lapangan.

"Kami akan bekerja langsung sebagaimana diarahkan Ibu Megawati Soekarnoputri, bahwa supaya segera melakukan aksi, reaksi, dan langsung turun ke lapangan, dan senantiasa menangis dan tersenyum bersama dengan rakyat," ujarnya.

Lebih lanjut, Mardiono menyampaikan jika rapat kali ini tidak ditutup sebagaimana arahan Megawati. Terlebih agar ke depannya bisa dilakukan rapat secara langsung sewaktu-waktu.

"Tadi juga ini rapat ini adalah rapat yang ke dua, yang selanjutnya tadi Ibu Megawati Soekarnoputri menyampaikan bahwa rapat tidak ditutup, karena akan ditutup rapat ini, manakala tujuan kita adalah sudah berakhir. Itu baru akan kita tutup. Hingga, rapat ini yang kita jadwalkan setiap hari Rabu, tetapi juga bisa juga di setiap hari kita lakukan rapat oleh tim-tim yang sudah terbentuk ini," ujarnya.

Baca Juga: Lapor ke Airlangga usai Bertemu Megawati, Ridwan Kamil Ditawari Posisi Cawapres?

"Kesimpulan besar yang kita bahas tadi dalam rapat yang mulai jam 14 hingga ini tadi baru selesai, ini kira-kira garis besarnya adalah itu," sambungnya.

Dalam rapat ini turut dihadiri para Sekjen partai politik pengusung, selain itu Arsjad Rasjid selaku Ketua TPN, Andika Perkasa Wakil Ketua TPN, hingga Gatot Eddy Pramono Wakil Ketua TPN.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI