Jadwal Pendaftaran Capres 2024, Dear Ganjar, Prabowo dan Anies Jangan Sampai Kelewat!

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 13 September 2023 | 12:34 WIB
Jadwal Pendaftaran Capres 2024, Dear Ganjar, Prabowo dan Anies Jangan Sampai Kelewat!
Ilustrasi pemilu. (Suara.com/Ema Rohimah) - Jadwal Pendaftaran Capres 2024, Dear Ganjar, Prabowo dan Anies Jangan Sampai Kelewat!
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pilpres (Pemilihan Presiden) akan berlangsung pada tahun 2024. Pendaftaran Capres Cawapres untuk Pemilu 2024 pun akan segera dibuka dalam waktu dekat. Lantas, kapan jadwal pendaftaran Capres 2024? Untuk mengetahuinya, berikut ini ulasannya.

Baru-baru ini, ramai diperbincangkan akan ada perubahan jadwal untuk pendaftaran Capres 2023. Berdasarkan draf PKPU (Peraturan Komisi Pemilihan Umum), masa pendaftaran Capres-cawapres 2024 akan dimajukan pada awal Oktober 2023.

Nah untuk lebih jelasnya, berikut ini jadwal pendaftaran Capres 2024 lengkap dengan tahapan pendaftarannya dan jadwal penetapannya yang dilansir dari berbagai sumber.

Jadwal Pendaftaran Capres 2024 dan Tahapannya

Baca Juga: BEM UI Bakal Bahas Soal Reformasi Hukum Hingga Isu Lingkungan kepada Bacapres

Berdasarkan draf PKPU (7/9/2023), pendaftaran Capres 2025 rencananya akan dimajukan dengan durasi pendaftaran yang lebih singkat. Adapun masa jadwal pendaftaran akanberlansung selama 6 hari yakni pada  10-16 Oktober 2023.

Sebelumnya dalam draft PKPU 3/2022 tentang “jadwal dan tahapan Pemilu 2024” menyebutkan bahwa masa pendaftaran Capres 2024 akan berlangsung dari tanggal 19 Oktober sampai 25 November 2023.

Dengan rencana masa pendaftaran yang dipercepat, maka parpol atau koalisi hanya memiliki durasi waktu seminggu untuk melakukan pendaftaran. Sedangkan pada jadwal sebelumnya, durasi waktu pendaftaran sekitar 3 minggu.

Meski demikian, draf PKPU ini belum ditetapkan secara resmi dalam PKPU karena masih dalam proses pembahasan bersama DPR RI. Berdasarkan draft tersebut, berikut ini rencana jadwal pendaftaran Capres Cawapres hingga jadwal penetapannya.

1. Pendaftaran

Baca Juga: KPK: Terima Uang Serangan Fajar Itu Bibit Praktik Korupsi!

a. Pengumuman pendaftaran berlangsung tanggal 7-9 Oktober 2023
b. Masa pendaftaran berlangsung tanggal 10-16 Oktober 2023

2. Verifikasi dan Pemeriksaan Kesehatan

a. Verifikasi kelengkapan berkas/dokumen administrasi berlangsung tanggal 10-19 Oktober 2023
b. Pemeriksaan kesehatan bakal Capres Cawapres berlangsung tanggal 10-18 Oktober 2023
c. Pemberitahuan hasil verifikasi: 14 hingga 20 Oktober 2023
d. Perbaikan persyaratan administrasi berlangsung tanggal 16-22 Oktober 2023
e. Penyerahan hasil perbaikan berlangsung tanggal 17-23 Oktober 2023
f. Verifikasi hasil perbaikan berlangsung tanggal 17-24 Oktober 2023
g. Pemberitahuan hasil dari verifikasi perbaikan kelengkapan berlangsung tanggal 17-25 Oktober 2023

3. Pengusulan Penggantian

a. Pengusulan bakal Capres Cawapres pengganti berlangsung tanggal 17 Oktober -  7 November 2023
b. Pemeriksaan kesehatan Capres Cawapres pengganti berlangsung tanggal 17 Oktober - 10 November
c. Verifikasi kelengkapan bekas/dokumen Capres Cawapres pengganti berlangsung tanggal 17 Oktober -  11 November
d. Pemberitahuan hasil berlangsung tanggal 11-12 November 2023

4. Penetapan Pasangan Calon

a. Penetapan & pengumuman pasangan capres cawapres berlangsung tanggal 13 November 2023
b. Penetapan nomor urut pasangan Capres Cawapres berlangsung tanggal 14 November 2023

Untuk saat ini, beberapa partai politik telah mengusung nama capres 2024. Mereka ada Ganjar Pranowo (PDIP), Prabowo Subianto (Gerindra) dan Anies Baswedan (Nasdem).

Demikian informasi mengenai jadwal pendaftaran Capres 2024 lengkap dengan tahapannya dari mulai tahapan pendaftaran, penetapan hingga jadwal pengusulan penggantian pasangan Capres atau Cawapres. Semoga informasi ini bermanfaat!

Kontributor : Ulil Azmi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI