Beli air galon setiap Selasa
Kebiasaan janggal Grace dan David lainnya adalah sepekan sekali keduanya membeli air galon, tepatnya setiap hari Selasa.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi mengatakan, keluarga tersebut cukup saklek, mereka meminta galon diantar setiap pukul 8 pagi. Di luar itu, mereka tidak mau menerimanya.
Enggan masuk grup WhatsApp
Tertutupnya sosok Grace dan David dengan lingkungan sekitarnya di Perumahan Bukit Indah Cinere diungkap oleh Ketua RW 12 perumahan itu, Herry Meidjiantono.
Menurut dia, saking tertutupnya ibu dan anak itu dengan lingkungan rumah tinggalnya, keduanya menolak untuk dimasukkan ke dalam grup WhatsApp warga.
Meski begitu, Herry mengaku tidak mengetahui dengan pasti alasan keduanya enggan dimasukkan ke dalam grup WA.
12 tahun tak komunikasi dengan keluarga
Kejanggalan lain mengenai Grace dan David yang diungkap Polda Metro Jaya adalah keduanya sudah 12 tahun tidak berkomunikasi dengan pihak keluarga inti.
Baca Juga: Misteri Tulang Belulang Ibu-Anak di Depok, Polisi Selidiki Sisa Makanan dan Roti Utuh di Rumah Grace
Kombes Hengki mengatakan, Grace dan David cukup tertutup, Keduanya terakhir kali bertemu dengan keluarga inti pada 2011 silam.