Profil Didit Prabowo: Biodata, Agama dan Karier Anak Prabowo yang Dituduh 'Disembunyikan'

Ruth Meliana Suara.Com
Selasa, 12 September 2023 | 16:00 WIB
Profil Didit Prabowo: Biodata, Agama dan Karier Anak Prabowo yang Dituduh 'Disembunyikan'
Prabowo Subianto dan anaknya, Didit Prabowo. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tokoh NU, Islah Bahrawi tengah disorot usai membawa-bawa nama putra Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Didit Prabowo. Hal ini berawal dari baliho yang menampilkan wajah Ketua Umum Gerindra dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Pati, Jawa Tengah.

Pemasangan baliho dilakukan di dua titik. Lokasi pertama, berada di depan SMA 1 Pati atau di ruas Pantura Jalan P Sudirman. Kemudian, ada pula yang terpasang di samping kiri Tugu Bumi Mina Tani di Jalan Kolonel Sunandar Kota Pati. Hal ini lantas menuai beragam komentar.

Tak terkecuali Islah yang mempertanyakan mengapa Prabowo tidak memamerkan anaknya di baliho. Dalam tanggapannya itu, ia turut melampirkan foto Didit dan dinilai telah menggiring opini bahwa Didit Prabowo sengaja disembunyikan.

Padahal, jika diselami sampai bawah, Prabowo cukup sering mengunggah foto sang anak di media sosial. Di sisi lain, sejumlah warganet kemudian menjelaskan bahwa Didit mengambil langkah karier yang berbeda dengan sang ayah.

Di mana saat ini, ia dikenal sebagai seorang desainer, bukan politisi. Oleh karenanya, kata para warganet, tak mungkin jika Prabowo menaruh wajahnya di baliho politik. Hal ini lantas membuat profil Didit Prabowo menuai rasa penasaran publik. 

Profil Didit Prabowo

Pemilik nama lengkap Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau yang juga dikenal sebagai Didit Hediprasetyo lahir di Jakarta, pada 22 Maret 1984. Semasa muda, ia diketahui banyak menghabiskan waktu di Amerika Serikat (AS) dan Prancis.

Didit adalah putra tunggal dari Prabowo Subianto dan Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto. Sejak orang tuanya bercerai, ia memutuskan tinggal di Prancis hingga kini. Ia juga tak mengikuti langkah sang ayah untuk menjadi tentara atau politisi.

Ia memilih berkarier sebagai desainer atau perancang busana. Hal ini Didit awali dengan belajar di Parsons School of Design, New York dan École Parsons à Paris selama empat tahun. Ia pun lulus dengan gelar sarjana seni rupa peminatan rancangan busana.

Baca Juga: Prabowo di HUT ke-45 FKPPI: kalau Anaknya Purnawirawan Nggak Dukung Capres Gue, Kebangetan!

Sebelum lulus pada tahun 2007, karya Didit menerima penghargaan Silver Thimble. Karya-karyanya itu juga sering ditampilkan dalam panggung Paris Fashion Week (PFW). Namanya pun bahkan bisa masuk ke dalam daftar Official Calendar PFW.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI