Setelah Cabut dari PSI, Tsamara Amany Gabung PAN?

Selasa, 12 September 2023 | 12:17 WIB
Setelah Cabut dari PSI, Tsamara Amany Gabung PAN?
Setelah Cabut dari PSI, Tsamara Amany Gabung PAN? (Suara.com/Bagaskara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Eks Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Tsamara Amany, kerap nongol dalam setiap agenda Partai Amanat Nasional (PAN) akhir-akhir ini. Namun, Tsamara menegaskan, belum memutuskan untuk bergabung dengan partai mana pun. 

Tsamara memang ikut terlihat dalam agenda di Kantor DPP PAN kala tiga kader PSI memutuskan bergabung dengan partai besutan Zulkifli Hasan tersebut. 

"PAN teman, PAN teman," kata Tsamara ditemui di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan, Selasa (12/9/2023). 

"Enggak, belum ada rencana gabung parpol dalam waktu dekat," sambungnya. 

Baca Juga: Tiga Kader PSI Membelot Ke PAN, Dua Di Antaranya Anggota DPRD DKI

Ia mengaku, PAN memang partai yang bagus. Menurutnya, ia hanya ingin mendorong figur untuk maju di Pilpres 2024 mendatang. 

"Bukan enggak mau gabung, tetapi kita harus mendukung orang yang bagus dalam kandidasi pilpres karena kita bicara hal yang sangat penting tentang Indonesia ke depan. Jadi kalau buat aku, aku ingin memastikan mendukung orang yang tepat, orang yang bagus, masuk ke dalam pemerintahan selanjutnya," ujarnya. 

Sementara itu, terkait siapa yang dimaksud didukung maju di Pilpres 2024 melalui PAN, Tsamara enggan menjawab secara gamblang nama Erick Thohir. 

"Lihat sosok yang selalu sema, aku siapa yang selalu aku dampingi," pungkasnya.

Baca Juga: Dulu Kritis, Kini Ade Armando Ngaku Luluh Setelah Dipeluk Prabowo Subianto di Kantor PSI

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI