Suara.com - Sosok selebriti TikTok Luluk Nuril yang memaki-maki siswi SMK di Probolinggo ternyata merupakan seorang Ibu Bhayangkari.
Selain dikenal sebagai seleb sosial media, Luluk merupakan seorang istri dari sosok anggota Polri.
Sikapnya yang sering memamerkan kemewahan dan koar-koar di sosial media dinilai berbanding terbalik dengan citranya sebagai ibu Bhayangkari.
Sontak, publik langsung bertanya-tanya, apa tugas Ibu Bhayangkari sebenarnya?
Tugas Bhayangkari: Bukan cuma istri polisi
Banyak yang mengira bahwa para Bhayangkari hanya berperan sebagai istri polisi yang ke sana dan kemari mendampingi suami. Namun, Bhayangkari juga punya tugas penting di kepolisian.
Bhayangkari tak lain adalah singkatan dari Bagian Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Polisi Republik Indonesia.
Bhayangkari memiliki tugas untuk mengatur perihal kesejahteraan keluarga anggota kepolisian di Indonesia.
Adapun banyak bentuk dari pemenuhan tugas Bhayangkari tersebut, yakni bisa melalui kegiatan sosial, amal, bakti sosial, pengobatan gratis, hingga bentuk pengabdian masyarakat lainnya.
Baca Juga: Seleb TikTok Probolinggo Minta Maaf Sambil Nangis, Netizen Masih Belum Puas
Melalui tugas Bhayangkari tersebut, bahwa organisasi ini menjadi wadah bagi para istri polisi untuk berhimpun dan melakukan berbagai kegiatan sosial.