Suara.com - Kondisi siswi SMK magang dari Probolinggo yang dibentak oleh seleb TikTok Luluk Nuril kini memprihatinkan.
Diketahui, Luluk memaki-maki sosok siswi malang tersebut kala si pelajar magang di sebuah pusat perbelanjaan.
Tak heran bila kini si pelajar terpuruk, sebab Luluk memaki-makinya di depan umum dengan beberapa lontaran hinaan menyakitkan.
Kata 'babu' bahkan terlontar dari mulut seleb yang bernama asli Luluk Sofiatul Jannah itu kala memarahi si pelajar.
Baca Juga: Luluk Nuril Suka Hedon, Gaji Suami Berpangkat Bripka Rp3 Jutaan Bikin Warganet Curiga
Siswi SMK kini trauma, sekolah tuntut permintaan maaf
Juni Hidayati, Humas dari SMKN 1 Probolinggo kepada wartawan, Selasa (5/9/2023) menegaskan si siswi kini kerap menyalahkan diri usai dimarahi Luluk.
Padahal, siswi tersebut sudah menjalankan prosedur yang sesuai di pusat perbelanjaan tersebut.
Si siswi juga diungkap sebagai sosok yang ulet dan disiplin, tercermin dari kesehariannya yang membantu ibunda berjualan nasi di sekolah.
Adapun Juni mengungkap bahwa si siswi kini sampai dibuat trauma usai dihina di muka publik.
Baca Juga: Siapa Seleb TikTok Probolinggo Luluk Nuril? Viral Usai Maki Siswi Magang
Si siswi juga kini kerap tidak berhenti menangis dan dirundung kecemasan parah sampai-sampai tak mau melanjutkan magangnya.
Beruntungnya, pihak pusat perbelanjaan membantu si siswi agar bisa menuntaskan program magang dengan diberikan tempat di back office.
Juni memaparkan bahwa pihak sekolah menuntut permintaan maaf dari Luluk. Sayangnya, Luluk hingga kini urung memenuhi tuntutan itu hingga membuat pihak sekolah berniat untuk melayangkan somasi ke sosok TikToker itu ke Polres Probolinggo.
Diketahui, Instansi Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) juga turut mengawal kasus ini agar si siswi dapat mendapatkan keadilan.
Luluk: Kalian itu babu
Trauma si siswi bermula ketika Luluk Nuril berkunjung ke sebuah supermarket KDS di Probolinggo.
Luluk merasa kurang puas dengan pelayanan yang diberikan oleh si siswi, padahal sosok pelajar SMK tersebut telah mengikuti SOP yang dibuat oleh pusat perbelanjaan.
Luluk kala itu hendak membatalkan pesanan, namun si siswi mengarahkannya ke kasir.
Lantaran salah tangkap, Luluk langsung memarahi siswi itu.
"Aku ini loh pesen, nggak mungkin dibatalin. Aku lewat kamu bilang 'ndak dibatalin, ndak dibatalin'," kata Luluk.
Sontak, Luluk menilai arahan si siswi sebagai bentuk arogansi. Luluk sontak menghina si siswi dengan panggilan babu lantaran tak terima diberikan arahan.
"Hei kalian itu cuma pegawai, kalian itu dibayar. Kasihan bos kalian itu. Mereka nggak mungkin sesongong kalian. Kalian itu babu! Kita ini customer! Emang dari dulu, huh, pegawai KDS ini songong," kata Luluk.
Kontributor : Armand Ilham