Doa ini dibaca oleh Nabi Muhammad SAW sebanyak tiga kali. Sebagaimana yang telah dijelaskan oleh Imam an-Nawawi dalam Kitab Al-Adzkar, ia menukil doa sholat fajar dari Kitab Ibnu Sunni melalui riwayat Amir bin Usamah.
Selain doa-doa di atas, Anda juga perlu membaca dzikir setelah sholat qobliyah subuh. Bacaan dzikir yang dimaksud adalah: "Ya hayyu ya qoyyum laa ilaaha illa anta" yang artinya: “Wahai Yang Maha Hidup, Wahai Yang Maha Berdiri Sendiri, tiada tuhan selain Engkau”, dibaca (40 kali).
Kemudian, jangan lupa juga untuk membaca surat-suratan pendek, yaitu membaca surat Al-Ikhlas sebanyak 11 kali, membaca surat Al-Falaq 1 kali, dan membaca surat An-Naas 1 kali.
Itulah bacaan doa setelah sholat qobliyah subuh yang bisa Anda amalkan.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama