Diduga Sakit, Seorang Lansia Ditemukan Membusuk di Dalam Rumahnya

Rabu, 30 Agustus 2023 | 23:55 WIB
Diduga Sakit, Seorang Lansia Ditemukan Membusuk di Dalam Rumahnya
ilustrasi jenazah
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pria berusia lanjut bernama Sugianto Bratawijaya ditemukan tewas membusuk di kediamannya, Jalan Ratu Dahlia 1 Blok D, Kelurahan Duri Kepa, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat (Jakbar) pada Rabu (30/8/2023).

Warga sekitar, Patemi (57) mengatakan, penemuan jasad pria berusia 65 tahun itu bermula dari seorang kuli bangunan yang sedang bekerja di samping rumah korban.

Saat itu, kuli bangunan tersebut mencium aroma busuk. Setelahnya, kuli tersebut meminta petugas keamanan untuk mendampingi memeriksa ke dalam rumah.

"Bilang sama hansipnya itu ada bapak, bapak nggak keluar tapi ada bau nggak sedap tolong tengokin," kata Patemi, Rabu (30/8/2023).

Baca Juga: Pria Lansia Mendadak Tewas saat Ikut Lomba Joget, Netizen: Ya Allah Miris Lihatnya

Setelah melakukan pengecekan, petugas keamanan dikejutkan dengan kondisi Sugianto yang sudah membusuk.

"Sudah busuk kayaknya. Kata keamanannya tadi dikasih kopi biar enggak bau," jelas Patmi.

Semetara itu, Kanit Reskrim Polsek Kebon Jeruk AKP Anggi Hasibuan membenarkan peristiwa penemuan mayat tersebut.

Anggi memperkirakan korban meninggal dunia diduga akibat sakit.

"Meninggal karena sakit,” kata Anggi saat dikonfirmasi pada Rabu (30/8/2023).

Baca Juga: Pasutri di Tebet Ditusuk Tetangga, Warga Sebut Pelaku Masuk Rumah Layaknya Bertamu: Sempat Ucapkan Salam

Hingga saat ini jenazah telah dievakuasi oleh pihak kepolisan ke rumah sakit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI