Suara.com - Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto mengaku berencana mengundang bakal calon presiden (capres) dari Koalisi Indonesia Maju, Prabowo Subianto ke kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat. Rencananya, kedatangan Prabowo itu dijadwalkan berlangsung pekan ini.
Rencana ini disampaikan Airlangga saat menyampaikan sambutan dalam acara pembukaan bimbingan teknis (bimtek) dan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) PAN ke-25 di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat.
"Nanti saya mengundang pak Prabowo ke kantor Partai Golkar dalam minggu ini," ujar Airlangga di lokasi, Senin (28/8/2023).
Tak hanya itu, Airlangga pun mengaku bakal menyiapkan kejutan alias surprise kepada Prabowo saat datang nanti. Namun, ia tak mau membocorkan apa kejutannya itu.
"Ada suprise yang akan diberikan disana tapi karena masih rahasia tidak saya umumkan," katanya.
Dikonfirmasi terpisah usai acara peringatan HUT ke-25 PAN, Airlangga menyebut Prabowo diundang dalam acara Golkar Institute. Namun, ia belum memastikan siapa saja selain Prabowo yang akan hadir.
"(Prabowo diundang) Golkar Institute, hari Kamis (31/8/2023)," pungkasnya.