Budiman Sudjatmiko hingga Ahok, Para 'Pengkhianat' Partai Demi Dukung Capres Pilihan

Farah Nabilla Suara.Com
Minggu, 27 Agustus 2023 | 19:05 WIB
Budiman Sudjatmiko hingga Ahok, Para 'Pengkhianat' Partai Demi Dukung Capres Pilihan
Politisi PDIP Budiman Sudjatmiko. [ANTARA/HO-PDIP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

5. Basuki Tjahaja atau Ahok dari politikus Golkar menjadi Gerindra dan terakhir PDIP

6. Rahmat HS dari politikus Hanura menjadi pendukung Ahok pada 2016

7. Ruhut Sitompul dari politikus Demokrat menjadi pendukung Ahok yang diusung PDIP pada 2016

8. Haryono Isman dari politikus Demokrat menjadi pendukung Jokowi dan Ahok

9. Prabowo Subianto dari politikus Golkar menjadi pimpinan Gerindra

10. Surya Paloh dari politikus Golkar menjadi pimpinan Nasdem

Dari beberapa nama yang ada, terdapat beberapa nama yang sempat membuat heboh masyarakat. Salah satunya yaitu Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Jejak Ahok di partai Golkar, lalu ke Gerindra, dan ke PDIP di tahun 2018. Pindahnya Ahok ke PDIP mengalami perjalanan yang semakin panjang.

Ia resmi mengantongi kartu tanda anggota (KTA) PDIP pada 26 Januari 2019. Sebagai informasi, kabar Ahok masuk ke PDIP sudah terdengar sejak ia masih menjalani hukuman di Rutan Mako Brimob, Depok Jawa Barat.

PDIP menjadi partai ke-4 untuk Ahok. Sebelumnya, ia merupakan kader Perhimpunan Indonesia Baru (PIB), Golkar, dan Gerindra. Ia memilih untuk hengkang dari partai pada saat ia masih menduduki jabatan sebagai Wakil Gubernur DKI, sebelum akhirnya ia menjadi Gubernur DKI menggantikan Joko Widodo yang terpilih sebagai presiden dalam Pemilihan Presiden 2014.

Baca Juga: Senasib Dipecat Partai, Fahri Hamzah Beri Sederet Wejangan Emas ke Budiman Sudjatmiko

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI