BPBD Sebut 49 Tewas Akibat Kebakaran yang Melanda DKI Jakarta Sejak Januari hingga 20 Agustus

Sabtu, 26 Agustus 2023 | 02:00 WIB
BPBD Sebut 49 Tewas Akibat Kebakaran yang Melanda DKI Jakarta Sejak Januari hingga 20 Agustus
Kondisi rumah warga pasca dilanda kebakaran di Jalan Kebon Jahe, Gang Kober, Jakarta Pusat, Kamis (24/8/2023). (Suara.com/Faqih)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Isnawa Adji mengatakan kebakaran terjadi pukul 20.20 WIB. Api bermula dari adanya ledakan dari sebuah kompor gas di rumah warga.

"Dugaan penyebab, kompor gas. Objek terdampak ada 152 rumah, 196 keluarga, 574 jiwa," ujar Isnawa kepada wartawan, Kamis.

Selain itu, Isnawa mengatakan ada dua orang korban tewas dan 16 luka-luka akibat dari kebakaran itu. Dua orang tewas berinisial SH (70) dan TA (83).

"Dua orang meninggal dunia, 1 orang dirujuk ke Puskesmas Gambir, 3 orang dirujuk ke RS Tarakan, 12 orang ditangani di tempat," jelas Isnawa.

Kekinian, para korban kebakaran diungsikan di dua lokasi yakni masjid di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, halaman depan kantor Wali Kota Jakarta Pusat. Belum diketahui secara rinci total kerugian akibat kebakaran itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI