Suara.com - M Rifqinizamy Karsayuda menyatakan pengunduran diri sebagai kader dan Anggota DPR RI Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menjelang Pemilu 2024. Kabar pengunduran dirinya tersebut beredar melalui video.
Saat dikonfirmasi, Rifqi membenarkan bahwa dalam video tersebut merupakan pernyataannya secaranya resmi.
"Betul, terhitung kemarin (23 Agustus 2023) saya mengajukan pengunduran diri sebagai Anggota PDI Perjuangan," kata Rifqi saat dikonfirmasi pada Kamis (24/8/2023).
Namun, ia belum menjelaskan detil mengenai alasannya memilih mundur dari PDIP.
Baca Juga: Sebut Kantor Ganjar Pranowo Akan Pindah di Istana Negara, Hendra Prihadi Ungkap Makna Besarnya
Sebab saat ditanya soal keputusannya mengundurkan terkait pilihan calon presiden (capres), ia hanya menjawab secara diplomatis.
"Biar saya dan Tuhan yang tahu persis," tuturnya.
"Publik akan bisa melihat dalam perkembangan dinamika politik hari-hari ke depan. Saat ini hanya itu yang bisa saya sampaikan," sambungnya.
Sementara di sisi lain, ia mengaku, meski menyatakan mengundurkan diri, dirinya belum bergabung dengan partai politik mana pun.
"Saya sampai saat ini tidak bergabung dengan partai apa pun. Kita lihat dinamika ke depan," ujarnya.
Baca Juga: Pernyataan Mengejutkan Effendi Simbolon PDIP: Saya Gak Nyaleg 2024, Mau Jadi Capres
Untuk diketahui Rifqi tercatat sebagai Anggota Komisi II DPR RI Fraksi PDIP. Ia terpilih sebagai anggota DPR untuk periode 2019 sampai 2024.