Perayaan HUT ke-78 RI di Istana dan Monas, Pemprov DKI Sediakan 32 Kantung Parkir

Rabu, 16 Agustus 2023 | 22:25 WIB
Perayaan HUT ke-78 RI di Istana dan Monas, Pemprov DKI Sediakan 32 Kantung Parkir
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo. (Suara.com/Dea)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyediakan 32 titik lokasi parkir untuk masyarakat rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 RI. Lokasinya berada di sekitaran pusat acara di Istana Negara dan Monumen Nasional (Monas).

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, kapasitas parkir yang disediakan adalah 3.804 unit mobil dan 6.324 motor.

"(Total) satuan ruang parkir (SRP) sebanyak 3.804 SRP untuk mobil dan 6.324 SRP untuk motor," ujar Syafrin kepada wartawan, Kamis (16/8/2023).

Rangkaian kegiatan HUT ke-78 RI yang pertama adalah kirab Bendera Pusaka yang dimulai pukul 08.30 sampai dengan pukul 09.30 WIB.

"Rute kirab dari Monas-Silang Monas Barat Daya-Jalan Medan Merdeka Barat sisi Timur-Jalan Medan Merdeka Utara sisi Utara (Istana Negara)," kata Syafrin.

Kemudian, kegiatan yang kedua adalah kegiatan kirab Bendera Pusaka di sore hari yang akan dimulai pukul 16.30 sampai dengan pukul 17.30 WIB.

"Rute kirab dari Jalan Medan Merdeka Utara sisi Utara/Istana Negara-Silang Monas Barat Laut-Monas," jelas Syafrin.

Terakhir, terdapat acara Gemilang Silang Monas yang dilaksanakan pada 17 sampai dengan 20 Agustus 2023 pukul 15.30 sampai dengan 22.00 WIB di Monas.

Acara ini terdiri dari video mapping, pertunjukan seni budaya, konser musik, drama komedi, pertunjukan kembang api, dan bazar kuliner.

Baca Juga: Bacaan Doa Malam Tirakatan 17 Agustus 2023 dalam Bahasa Indonesia

Berikut daftar lokasi kantong parkir yang disediakan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI