Suara.com - Sholawat adrikni merupakan bacaan sholawat yang bermanfaat untuk membantu kita melapangkan dada dan menenangkan jiwa kita yang sedang gelisah. Jika kamu merasa marah karena suatu hal, kamu sebaiknya membaca sholawat adrikni, agar kemarahanmu tidak berubah menjadi sesuatu yang akan kamu sesali. Maka, pelajari bacaan sholawat adrikni dan artinya di artikel ini.
Sholawat adrikni diajarkan oleh Rasul Nabi Muhammad SAW kepada syeikh hamid Affandy al-imadi. Sholawat ini secara umum memiliki banyak mukjizat di dalamnya. Termasuk untuk mengisi jiwa kita dengan energi positif.
Bacaan sholawat adrikni
Barang siapa membaca bacaan sholawat adrikni pada malam jumat sebanyak 1000 kali, maka keinginannya akan dikabulkan. Selain itu, jika mengamalkan 1000 kali bacaan sholawat adrikni setiap malam Jum'at selama delapan malam berturut-turut, maka akan bertemu dengan Baginda Nabi Muhammad SAW, meski hanya di alam mimpi tetap akan bertemu.
Baca Juga: Bacaan Doa Sebelum Berhubungan Suami Istri Latin dan Artinya
Berikut bacaan sholawat adrikni dalam bahasa latin beserta artinya.
Asholatu wassalaamu ‘alaika yaa sayyidii ya Rosulalloh, khudz biyadii qollat ‘hilatii adrikni.
Artinya:
“Rahmat dan sejahtera semoga melimpah kepadamu, wahai junjunganku rosullulahu SAW, peganglah tanganku,sedikit sekali upayaku maka temukanlah aku”
Keutamaan sholawat adrikni
Baca Juga: Lafal Sholawat Tibbil Qulub Arab Latin dan Artinya, Sebagai Obat Hati
Sudah disebutkan dua keutamaan membaca sholawat adrikni di atas, bahwasanya apapun yang kita inginkan akan dikabulkan dan juga kita bisa berjumpa dengan Nabi Muhammad SAW meskipun hanya di alam mimpi jika kita membaca bacaan shalawat adrikni dengan tulus di malam Jum'at selama delapan kali berturut-turut.
Selain itu, keutamaan sholawat adrikni yang lain adalah membuat hati kita lapang. Dengan kelapangan hati, kita mudah memaafkan, maka kita pun akan selamat di dunia dan di akhirat.
Sholawat meningkatkan energi positif di dalam diri kita, menjadikan kita menjadi lebih peka terhadap energi negatif yang berbahaya bagi kita, sehingga kita pun menjadi lebih peka dan waspada dengan hal-hal gaib di sekitar kita.
Dengan kepekaan yang kita miliki terhadap hal-hal gaib, kita menjadi dapat memprediksi kejadian di masa yang akan datang. Sehingga kita pun bisa menjadi juru selamat untuk menghindarkan diri sendiri dan orang lain dari bahaya dunia dan akhirat.
Cara Mengamalkan Sholawat Adrikni
Cara mengamalkan bacaan sholawat adrikni dan artinya adalah sebagai berikut:
1. Dibaca sebanyak 1000 kali di malam Jum'at setelah shalat Isya' dalam rangakaian dzikir malam.
2. Dapat dibaca 333 kali setelah sholat subuh. Ini dapat melancarkan rezeki dan berlimpah ruah.
3. Dapat dibaca 221 kali saat tengah malam, maka saat sedang menghadapi kesulitan, kita akan mendapatkan petunjuk dari kesulitan tersebut.
4. Dibaca 103 kali sehari dapa membuka pintu dunia astral dan mata batin
5. Dibaca 7 kali sebelum tidur, cita-cita dapat dikabulkan.
6. Dibaca 21 kali sehari, kita akan dijauhkan dari kesialan.
7. Dibaca 9 kali dan tiup air minum, maka kita akan mendapatkan kesembukan dari berbagai macam penyakit.
Demikian itu sholawat adrikni dan artinya.
Kontributor : Mutaya Saroh