Suara.com - Sebanyak ribuan petugas gabungan TNI-Polri diterjunkan untuk menjaga ketat Sidang Tahunan MPR RI, pada Rabu (16/8/2023).
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, total ada 2.450 personel yang diterjunkan untuk memastikan sidang tahunan berjalan aman.
"Total 2.450 personel," kata Trunoyudo, saat dikonfirmasi, Rabu.
Dari ribuan personel yang disiagakan, 2.211 personel merupakan anggota Polri, anggota TNI sebanyak 150 personel, sementara Pemerintah Daerah (Pemda) sebanyak 89 personel.
Baca Juga: Buka Sidang Tahunan MPR, Bamsoet Ungkit Koalisi Pilpres 2024 Lewat Pantun, Begini Bunyinya!
"2.211 meliputi 2.051 personel Polda, Polres 160 personel," jelas Trunoyudo.
Dalam sidang tahunan itu, Presiden Joko Widodo bakal menyampaikan laporan kinerja lembaga-lembaga negara. Sekaligus menyampaikan pidato kebegaraan dalam rangka HUT ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia.
Sebanyak 1.549 undangan dijadwalkan hadir dalam sidang tahunan tersebut. Selain Jokowi, dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, sejumlah mantan dan mantan wakil presiden juga dijadwalkan hadir.