3. Lakukan Perampokan
Kelompok Abu Roban adalah teroris pencari dana. Pihaknya diketahui telah melakukan perampokan terhadap bank dan kantor pos serta counter handphone serta toko bangunan.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Boy Rafli Amar menjelaskan terdapat 10 tempat kejadian perkara. Kesepuluh lokasi itu diantaranya Bank BRI Grobogan yang berhasil digasak hingga Rp500 juta, Bank BRI Batang Rp500 juta, Bank BRI Lampung Rp450 juta.
Tak hanya itu, pihaknya merampok toko emas di Srengseng, Jakarta Barat. Kelompok itu berhasil menggasak 4 Kg emas.
Selain itu, toko besi dan baja di Bintaro hingga Rp30 juta, BPR Batujajar, Bandung Rp40 Juta, Kantor Pos dan Giro Cibaduyut Bandung Rp80 juta, toko bangunan di Cipulir Tangerang Rp30 juta serta 3 BPKB.
4. Pemimpin Tewas Ditembak Densus 88
Abu Roban tewas ditembak Densus 88 Antiteror di Kampung Limbung, Batang, Kendal. Abu Roban sudah menjadi target operasi sejak 2012.
Kemudian pada 8 Mei 2013, Densus 88 menangkap Puryanto dan Iwan. Penyergapan dilakukan di Desa Babadan, Kecamatan Limpung.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma
Baca Juga: Fakta-fakta Jejak Tersangka Teroris Bekasi, Berbaiat Ke ISIS Sebelum Jadi Karyawan KAI