Tuding Prabowo Tidur saat Rapat Bareng Jokowi, Gerindra Balas Ruhut Sitompul: Biasa Saja, Namanya Persepsi Orang

Minggu, 13 Agustus 2023 | 12:37 WIB
Tuding Prabowo Tidur saat Rapat Bareng Jokowi, Gerindra Balas Ruhut Sitompul: Biasa Saja, Namanya Persepsi Orang
Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi Menhan Prabowo Subianto blusukan ke Pasar Bululawang, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur. (ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekretaris Jenderal Gerindra, Ahmad Muzani pasang badan membela Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang dituding tidur saat rapat bareng Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara.

Muzani menyebut Prabowo tidak tidur melainkan sedang mencatat apa yang disampaikan Jokowi.

Tudingan Prabowo tidur ini disampaikan oleh Politisi PDIP, Ruhut Sitompul. Ruhut melalui media sosialnya mengunggah foto Prabowo menunduk saat menerima kunjungan Panitia Pelaksana Muktamar Sufi Internasional di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa kemarin bersama Jokowi dan menteri lainnya.

"Pak Prabowo nulis, saya lihat. Dia nunduk begini nulis. Jadi dipersepsikan seperti itu, tidak tahu bagaimana cara mempersepsi," ujar Muzani di Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Minggu (13/8/2023).

Baca Juga: Terima Dukungan Golkar dan PAN, Prabowo: Kita di Sini Gak Malu jadi Bagian Pemerintahan Jokowi

Ruhut Sitompul menuding Menhan Prabowo tidur saat rapat bareng Presiden Jokowi di Istana. (tangkapan layar/ist)
Ruhut Sitompul menuding Menhan Prabowo tidur saat rapat bareng Presiden Jokowi di Istana. (tangkapan layar/ist)

Muzani mengatakan, dari dulu sejak masih di militer Prabowo memang kerap mencatat apa yang disampaikan oleh komandannya. Kebiasaan ini disebutnya masih dibawa hingga di pemerintahan.

"Beliau orang yang sangat rajin, mencatat atas apa yang diomongkan oleh komandannya. Dalam dunia Militer dia seperti itu. Dalam dunian pemerintah seperti itu juga, sekarang menteri juga seperti itu," tuturnya.

Namun, ia tak mau mempersoalkan tudingan dari Ruhut Sitompul itu lebih jauh. Menurutnya, wajar saja orang yang sedang menunduk dikira tidur.

"Orang mencatat nggak bisa begini (kepala tak menunduk) harus begini (menunduk). Ketika menunduk nampak dipersepsikan tidur, biasa saja namanya juga orang berpersepsi," pungkasnya.

Baca Juga: Alasan Didukung jadi Capres karena Lahir dari Rahim Golkar, Airlangga Puji Prabowo Egaliter

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI