Suara.com - Pernyataan miring sosok Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi sukses menuai kontroversi. Celetukan Edi kini viral lantaran menolak untuk diarahkan ke kunjungan kerja atau kunker ke tujuan dalam negeri seperti Brebes dan Tegal.
Edi sontak menyarankan program kunjungan kerja ke luar negeri dalam Rapat Badan Anggaran DPRD DKI Jakarta pada Rabu (9/8/2023) malam.
Alasan dari usulan Edi yang menjadi sorotan utama oleh publik. Sebab, Edi berdalih takut kentutnya bau lantaran makan telur asin jika ia ditugaskan ke Brebes.
Ia lalu menyarankan bahwa kunjungan ke luar negeri menjadi alternatif yang lebih baik.
"Daripada kunker ke Brebes, Tegal beli telur asin, kentutnya bau. Mendingan berangkatkan kami ke luar negeri,” ungkapnya dalam rapat tersebut.
Profil Prasetyo Edi Marsudi: Jabat Ketua DPRD DKI Jakarta dua periode
Mengutip informasi dari laman resmi DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi dilahirkan pada 13 Mei 1962 di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Edi terjun ke dunia politik melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP.
Kini, ia dipercayai menjabat Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta selama dua periode.
Ia berhasil didapuk menjadi Ketua DPRD DKI Jakarta periode 2014–2019 dan kembali terpilih untuk periode kedua 2019–2024.