Dua dari Tiga Rampok yang Kegocek Karyawan Minimarket di Jaktim Bawa Golok Saat Beraksi

Jum'at, 11 Agustus 2023 | 19:23 WIB
Dua dari Tiga Rampok yang Kegocek Karyawan Minimarket di Jaktim Bawa Golok Saat Beraksi
Video aksi perampokan yang berhasil digagalkan dua karyawan minimarket di Jakarta Timur. (tangkapan layar/ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Karyawan minimarket di Jalan Pusdiklat Depnaker RT 10/RW 05, Makasar, Jakarta Timur (Jaktim) yang disatroni rampok pada Rabu (9/8/2023) lalu mengaku tidak mengetahui tiga pelaku kejahatan tersebut.

Sebabnya, saat hendak merampok toko pelaku menggunakan masker.

"Nggak ngenalin ciri khusus. Soalnya para pelaku pakai masker dan topi," kata karyawan minimarket Fadil melalui sambungan telepon kepada Suara.com pada Jumat (11/8/2023).

Fadil juga mengatakan dari ketiga pelaku, dua di antaranya bersenjata tajam jenis golok.

"Dua pelaku bawa golok, buat ngancem waktu itu. Tapi gak sampai melukai," ujarnya.

Fadli mengemukakan, sembari mengancam, ketiga perampok ini kemudian meminta kedua pegawai minimarket membuka brankas toko untuk menggasak uang yang ada di dalamnya.

Alih-alih mendapat yang diharapkan, para pelaku justru malah kena gocekan kedua pegawai.

Sesampainya mereka di ruang penyimpanan brankas, rekan Fadil mengatakan jika saklar lampu ruangan itu berada di luar. Kebetulan saat itu ruangan tersebut gelap.

Kemudian perampok tersebut sibuk mencari saklar dan kedua pegawai itu mengunci pintu dan mengurung diri dalam ruangan.

Baca Juga: Kena Prank saat Gasak Brankas Minimarket di Jaktim, 3 Pelaku Cuma Embat Rokok dan Duit Segini di Meja Kasir

Setelahnya, Fadil menelepon rekan-rekannya, menceritakan peristiwa tersebut. Rekannya pun berdatangan ke toko.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI