Suara.com - Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS), M Sohibul Iman, mengungkapkan jika dalam tim 8 Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) tidak pernah sama sekali dibahas nama Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh untuk dijadikan cawapres Anies Baswedan.
Hal itu disampaikan Sohibul ketika ditanya mengenai pernyataan Ketua Bappilu DPP Partai Demokrat Andi Arief yang mengaku mendapatkan informasi kekinian nama Surya Paloh sedang digodog dalam survei untuk dijadikan bakal calon wakil presiden Anies Baswedan di Pilpres 2024.
"Tidak ada sama sekali," kata Sohibul singkat saat dikonfirmasi, Kamis (10/8/2023).
Ia sendiri mengaku sama sekali tak mendengar adanya informasi serupa dengan apa yang disampaikan Andi Arief tersebut.
Sohibul kemudian menyarankan agar adanya hal tersebut untuk dikonfirmasi secara langsung kepada Partai NasDem.
"Wah saya tidak mendengar dan tidak tahu. Baiknya tanya ke temen-temen Nasdem aja," tuturnya.
Pengakuan Andi Arief
Sebelumnya Ketua Bappilu DPP Partai Demokrat, Andi Arief, mengaku dirinya mendapatkan informasi kekinian nama Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh sedang digodog dalam survei untuk dijadikan bakal calon wakil presiden Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Hal itu disampaikan oleh Andi dalam cuitannya di akun twitter pribadinya pada Rabu (9/8/2023) pagi.
"Dugaan saya ada nama yang sedang diuji di survey oleh salah satu pimpinan partai Koalisi perubahan sebagai Cawapres. Jika benar nama itu nama Pak Surya Paloh maka harus dijelaskan saat ini oleh pak @aniesbaswedan," cuit Andi.