Sudah Bicara ke Sandiaga, Gibran Ingin Ada Penerbangan Langsung dari Solo ke Sejumlah Negara ASEAN

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Kamis, 10 Agustus 2023 | 10:11 WIB
Sudah Bicara ke Sandiaga, Gibran Ingin Ada Penerbangan Langsung dari Solo ke Sejumlah Negara ASEAN
Gibran Rakabuming Raka ingin ada penerbangan langsung dari solo ke luar engeri. (instagram/@gibran_rakabuming)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka berharap ada penerbangan langsung melalui Bandara Adi Soemarmo Solo ke sejumlah negara di kawasan ASEAN. Contohnya seperti ke Malaysia.

"Seperti KL (Kuala Lumpur), Singapura," kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Kamis (10/8/2023).

Permintaan adanya penerbangan langsung tersebut kata Gibran, sudah disampaikannya kepada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno sejak beberapa waktu lalu.

Meski demikian, Gibran menyebut hingga saat ini belum ada kabar selanjutnya.

Baca Juga: Sandiaga Ogah Ikut Campur Penentuan Capres-Cawapres; Saya Serahkan ke Pimpinan PPP dan Koalisi

"Belum ada kabar, belum ada follow up lagi. Ditunggu saja, bersabar dulu," katanya.

Lebih lanjut, politikus PDI Perjuangan ini berharap rute penerbangan tersebut dapat terealisasi tahun ini. Apalagi, menurut dia, Solo sudah mulai ramai acara yang mampu mendatangkan banyak pengunjung.

"Sabtu-Minggu event (acara) nggak berhenti," katanya.

Menurut dia, salah satu acara yang dalam waktu dekat ini diperkirakan mendatangkan banyak orang dari luar kota bahkan luar negeri yakni perhelatan Piala Dunia U-17 2023. Oleh karena itu, ia berharap penerbangan langsung dari dan ke sejumlah negara dapat segera terealisasi.

Selain Kuala Lumpur dan Singapura, ia menilai penerbangan dari dan ke China juga cukup potensial untuk dikembangkan.

Baca Juga: Bantah Arsul, Sekjen PPP: Tak Ada Skenario Lain di Internal jika Sandiaga Tak Dipilih jadi Cawapres Ganjar

"Namun yang ini flight charter, kayak dulu ini mau dihidupkan lagi," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI