Suara.com - Perdebatan panas antara masyarakat dan anggota kepolisian sebenarnya bukan hal asing. Namun perdebatan di video unggahan akun Instagram @majeliskopi08 ini menuai sorotan karena ledekan yang disampaikan pengemudi mobil.
"Debat petugas Satlantas dengan pengendara mobil. It's okay berdebat, namanya zaman demokrasi," begitulah keterangan yang dituliskan pengunggah konten di kolom caption, dikutip pada Minggu (6/8/2023).
Terlihat perekam video yang merupakan anggota Satlantas mengarahkan kameranya kepada pengemudi mobil yang diduga terkena cegatan.
"Melaporkan dari situasi di SICC, ngeyel ini manusianya, orangnya," ucap sang polisi sambil merekam pengemudi mobil abu-abu tersebut. Sementara si pengemudi juga terlihat tidak masalah kendati dirinya diviralkan, bahkan dia malah tersenyum dan mengacungkan ibu jarinya.
Baca Juga: Oknum Pemuda Pancasila Keroyok Anggota TNI, Netizen Minta Bubarkan Ormasnya
"Pelat nomornya ini, katanya sekolah tinggi-tinggi nih, tapi dia tuh nggak ngerti," ujarnya melanjutkan.
Sementara si pengemudi mobil yang kelihatannya sangat kesal dengan polisi tersebut malah membalas dengan tidak kalah pedas.
"Karena kalau polisi gini-gini doang, orang gila juga bisa gini-gini," kata pemuda pengemudi mobil tersebut, tampak menirukan aksi sang polisi.
"Iya," jawab petugas itu pada akhirnya. "Oke, siap-siap ya."
Hanya saja tidak ada informasi jelas mengenai penyebab hingga keduanya terlibat perdebatan panas seperti tadi. Namun momen ini menuai pro dan kontra dari warganet, apalagi karena imej kepolisian yang semakin buruk beberapa waktu belakangan.
Baca Juga: Jajan Tutut Saat Kunjungan Kerja, Menteri Basuki Semringah Tawarkan ke Jokowi: Bagus buat Rambut Pak
"Jujur, gua gak membenarkan perkataan pengendara mobil, tapi orang-orang seperti itu lahir karena kekecewaan terhadap instansi seragam coklat," komentar warganet.
"Ga mau langsung nge-judge, belajar dari pengalaman biasanya banyak oknum berseragam yang ga beres," imbuh warganet lain.
"Sama aja kok, polisi nya sendiri bawa-bawa personal.. bilang sekolah tinggi-tinggi.. yang artinya mau bilang gob***," timpal yang lainnya.