Suara.com - Bagi yang sedang melakukan perjalanan ke luar kota atau perjalanan jarak jauh, maka bisa melaksanakan sholat jamak taqdim dzuhur dan ashar. Lantas, bagaimana rangkaian bacaan sholat jamak taqdim dzuhur dan ashar? Berikut ini ulasannya.
Diketahui, shalat jamak merupakan menggabungkan dua sholat sekaligus dalam satu waktu. Misalnya menggabungkan sholat dzuhur dan ashar atau maghrib dan Isya. Melaksanakan sholat jamak ini merupakan bentuk keringanan yang diberikan Allah SWT dalam melaksanakan sholat.
Adapun sholat jamak ini terbagi menjadi dua macam, yakni (1) jamak taqdim dan (2) jamak takhir. Untuk sholat jamak taqdim ini yaitu sholat dengan cara menggabungkan shalat dzuhur dan ashar pada waktu dzuhur atau menggabungkan shalat maghrib dan isya pada waktu maghrib.
Sedangkan untuk sholat jamak takhir yaitu sholat dengan cara menggabungkan sholat dzuhur dan ashar pada waktu ashar atau menggabung sholat maghrib dan isya pada waktu isya.
Baca Juga: Bacaan Sholat Jamak Dzuhur dan Ashar: Niat, Tata Cara Hingga Ketentuannya
Namun dalam artikel ini akan lebih fokus membahas tentang rangkaian sholat jamak taqdim dzuhur dan ashar. Nah untuk selengkapnya, berikut ini bacaan niat sholat jamak taqdim dzuhur dan ashar lengkap dengan tata caranya yang dilansir dari berbagai sumber.
Niat dan Tata Cara Sholat Jamak Taqdim Dzuhur dan Ashar
Sebelum melaksanakan sholat jamak taqdim Dzuhur dan Ashar, maka harus membaca niatnya terlebih dulu. Adapun bacaanya niatnya seperti berikut ini.
- Niat Shalat Dzuhur
Ushollii fardlozh zhuhri arba'a raka'aatin majmuu'an ma'al ashri adaa-an lillaahi ta'aalaa.
Artinya: Aku sengaja sholat fardu dzuhur 4 rakaat yang dijamak dengan ashar, fardu karena Allah Ta'aala.
Baca Juga: Bacaan Sholat Jamak Maghrib Isya, Lengkap dengan Niat dan Ketentuannya
- Niat Shalat Ashar
Ushollii fardlozh ashri arba'a raka'aatin majmuu'an ma'al dzuhri adaa-an lillaahi ta'aalaa.
Artinya: Aku berniat sholat ashar 4 rakaat dijama' dengan dzuhur, fardhu karena Allah Ta'aala.
Setelah mengetahui bacaannya niatnya, penting juga untuk mengetahui tata caranya. Untuk lebih jelasnya, berikut ini tata cara sholat jamak taqdim Dzuhur dan Ashar.
1. Pertama-tama, kumandangkan adzan dan iqamah terlebih dulu, atau bisa juga iqamah saja.
2. Kemudian tunaikan shalat dhuhur terlebih dahulu
3. Setelah menunaikan shalat dzuhur, disunnahkan untuk kembali mengumandangkan iqamah, lalu melanjutkan shalat ashar.
Demikian ulasan mengenai rangkaian bacaan sholat jamak taqdim dzuhur dan ashar lengkap dengan bacaan niatnya dan tata caranya yang perlu diketahui umat umat Muslim. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi