Suara.com - Sholat Hajat merupakan salah satu sholat sunnah yang bisa dilakukan ketika seseorang memiliki hajat tertentu supaya dikabulkan oleh Allah SWT. Sama halnya dengan sholat sunnah pada umumnya, Sholat Hajat juga memiliki doa yang bisa Anda bacakan usai menunaikan sholat.
Ingin mulai menunaikan Sholat Hajat sebagai upaya memperlancar hajat yang Anda miliki? Simak ulasan berikut mengenai bacaan sholat hajat lengkap!
Bacaan niat sholat Hajat 2 rakaat
Sholat Hajat bisa dilakukan sebanyak dua sampai 12 rakaat dengan salam pada tia dua rakaat. Secara pengerjaan, sholat sunnah ini tidak berbeda dengan yang lainnya.
Baca Juga: Doa Nabi Yunus Latin dan Artinya, Lengkap dengan Keutamaan Membacanya
Niat sholat Hajat
Mengutip dari laman NU Online, berikut adalah bacaan niat Sholat Hajat 2 rakaat.
Ushalli sunnatal haajati rak‘ataini adaa’an lillaahi ta‘aalaa.
Artinya, “Aku menyengaja shalat sunnah hajat dua rakaat tunai karena Allah SWT.”
Setelah membaca niat, Anda bisa melaksanakan Sholat Hajat sebagaimana sholat sunnah pada umumnya seperti berikut.
Baca Juga: Contoh Naskah Doa Upacara 17 Agustus 2023 di Sekolah Lengkap
- Membaca Al-Fatihah.
- Membaca surat-surat pendek (dianjurkan membaca Al-Ikhlas dan ayat kursi).
- Ruku sambil membaca tasbih sebanyak tiga kali
- I'tidal dengan tuma'ninah sambil berdoa seperti biasanya.
- Sujud sambil membaca tasbih sebanyak tiga kali.
- Lakukan rakaat kedua seperti rakaat pertama.
- Tasyahud akhir dan diakhiri salam.
Doa setelah Sholat Hajat
Berikut adalah beberapa doa yang dianjurkan untuk dibaca usai menjalankan Sholat Hajat.
1. Istighfar 100 kali.
"Astaghfirullahal 'azhim rabbi min kulli dzanbin wa atubu ilaih"
Artinya: Aku memohon ampun kepada Allah Yang Maha Agung dari setiap dosa dan aku bertobat kepada-Nya.
2. Sholawat Nabi 100 kali
"Allahumma shalli 'ala Sayyidina Muhammadin shalatar-ridha wardha an ashaabihir ridhar-ridha"
Artinya: Wahai Tuhanku, limpahkan kesejahteraan kepada junjungan kami, Nabi Muhammad SAW, kesejahteraan yang diridhai, dan ridhoilah sahabat-sahabat beliau semuanya.
3. Membaca doa sesuai Hajat yang sedang Anda upayakan sambil bersujud dan perbanyak bacaan berikut.
"La ilaha illa anta subhanaka inni kuntu minazh-zhalimin"
Artinya: Tiada Tuhan yang patut disembah melainkan hanya Engkau, Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku ini adalah dari golongan orang-orang yang berbuat aniaya.
Anda bisa melakukan Sholat Hajat di sepertiga malam hingga menjelang subuh. Jika Allah berkehendak, sholat sunnah ini akan memperlancar Hajat Anda.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri