Menerka Arah Dukungan Rizieq Shihab Soal Capres 2024, Dukung Prabowo Lagi?

Senin, 31 Juli 2023 | 08:33 WIB
Menerka Arah Dukungan Rizieq Shihab Soal Capres 2024, Dukung Prabowo Lagi?
Mantan Pemimpin FPI Muhammad Rizieq Shihab saat menghadiri acara Munajat Akbar Reuni 212 di Masjid Agung At-tin, Jakarta Timur, Jumat (2/12/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Front Persaudaraan Islam (FPI) Habib Hanif Alattas sempat menyinggung soal arah dukungan pentolannya yakni Habib Rizieq Shihab di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Apakah akan kembali mendukung Prabowo Subianto seperti Pilpres 2019 lalu?

Hanif mengungkapkan kalau dirinya kerap dilemparkan pertanyaan mengenai itu.

"Banyak yang tanya saya, 2024 kita pilih siapa? capres yang mana Habib?," ungkap Hanif dikutip Senin (31/7/2023).

Menantu Habib Rizieq Shihab, Habib Hanif Alatas. (foto: dok. IBTV)
Menantu Habib Rizieq Shihab, Habib Hanif Alatas. (foto: dok. IBTV)

Hanif lantas menjawab, untuk urusan memilih capres, dirinya akan mengikuti satu orang yakni keputusan Rizieq. Menurutnya, itu sama saja seperti sedang salat berjemaah di mana makmum tidak boleh mendahului imam.

Baca Juga: Momen Kedekatan Ganjar dan Prabowo: Sarapan Bareng hingga Kompak Pakai Baju Kotak-kotak

"Saya enggak mau menjawab panjang lebar, saya cuma makmum, saya punya imam, yakni Imam Sayyidil Walid Imam Besar Al Habib Muhammad Rizieq bin Husein, bin Shihab. Saya gak mau mendahului beliau," tuturnya.

Dirinya tak menerangkan ke mana arah dukung Rizieq di 2024. Menurutnya, Rizieq saat ini masih memikirkan arah yang dianggapnya tepat.

Hanif hanya memastikan kalau FPI akan mengikuti keputusan yang bakal diambil Rizieq nantinya.

"Biarkan beliau istikharah, biarkan beliau merenung, biarkan beliau musyawarah, biarkan beliau memutuskan apapun keputusan beliau kami tegas 2024 satu komando Imam Besar Al Habib Muhammad Rizieq bin Husein, bin Shihab."

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama Suara.com dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.

Baca Juga: 'Ngopi' Bareng Eks Panglima dan Kapolri, Ganjar Pranowo Klaim Didukung Purnawirawan TNI-Polri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI