Cara Daftar Upacara 17 Agustus 2023 di Istana Negara, Daftarkan Diri Sebelum Kuota Penuh!

Kamis, 27 Juli 2023 | 17:25 WIB
Cara Daftar Upacara 17 Agustus 2023 di Istana Negara, Daftarkan Diri Sebelum Kuota Penuh!
Suasana Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Indonesia ke-74 Tahun 2019 di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (17/8) - Cara Daftar Upacara 17 Agustus 2023 di Istana Negara, Daftarkan Diri Sebelum Kuota Penuh! [ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjadi wishlist untuk banyak orang, tidak sedikit yang sudah mulai mencari cara daftar upacara 17 Agustus 2023 di Istana Negara yang secara reguler diadakan. Peserta dari masyarakat umum diberikan sejumlah kuota, sehingga dapat merasakan sensasi upacara bersama pejabat negara.

Tapi sebenarnya bagaimana cara untuk mendaftarkan diri? Apakah secara langsung ke situs resmi dari lembaga terkait? Atau justru mengirimkan surat ke Istana Negara dan mengajukan permohonan tersebut?

Cara Daftar Upacara 17 Agustus 2023 di Istana Negara

Untuk bisa mendaftarkan diri dan turut serta menjadi bagian dari upacara di Istana negara, masyarakat sebenarnya dapat mengakses laman Pandang Istana, yang ada di https://www.pandang.istanapresiden.go.id. Jika melihat apa yang terjadi tahun lalu, pendaftaran baru di buka pada awal Agustus 2022.

Baca Juga: Bacaan Doa Upacara Bendera 17 Agustus, Simak Contohnya Berikut Ini!

Untuk cara yang digunakan pada periode lalu, adalah sebagai berikut:

  • Klik link https://www.pandang.istanapresiden.go.id/
  • Kemudian klik Daftar Sekarang untuk melakukan proses registrasi
  • Pilih jenis kehadiran yang diinginkan, Anda bisa memilih hadir langsung atau upacara melalui kanal virtual yang disediakan
  • Isi formulir pendaftaran mengenai identitas dan data diri
  • Klik Simpan setelah semua data dipastikan benar dan lengkap
  • Kemudian lakukan konfirmasi dan verifikasi data untuk memvalidasi proses pendaftaran

Cukup mudah dan sederhana bukan?

Lalu Berapa Kuotanya?

Jika mengacu pada apa yang terjadi di tahun 2022 lalu, setidaknya terdapat 77.000 undangan bagi masyarakat yang mengikuti upacara secara virtual. Selain undangan tersebut, dibuka pula sebanyak 2.500 undangan upacara fisik atau kehadiran langsung untuk Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi ke-77 Republik Indonesia, dan 2.500 undangan upacara fisik saat Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih.

Namun demikian hingga saat ini belum ada informasi resmi mengenai total undangan yang akan diberikan untuk masyarakat serta cara mendaftar Upacara 17 Agustus 2023. Saat artikel ini ditulis, kalender sebenarnya sudah menunjukkan penghujung bulan Juli, yang artinya secara ideal pengumuman tersebut akan segera diberikan dalam waktu dekat.

Baca Juga: Macam-macam Lomba 17 Agustus yang Lucu dan Unik, Cek di Sini!

Perkiraan untuk pembukaan pendaftaran akan berada pada awal Agustus atau penutup bulan Juli 2023 ini. Jadi untuk Anda yang ingin turut serta dalam acara tersebut, Anda bisa terus memantau akun media sosial resmi atau situs resmi dari lembaga terkait seperti setkab.go.id, atau Sekretariat Presiden.

Itu tadi sekilas mengenai cara daftar upacara 17 Agustus 2023 di Istana Negara yang bisa dibagikan dalam artikel ini. Terus pantau akun media sosial lembaga terkait dan situs resminya, untuk mendapatkan kabar terbaru soal undangan upacara di Istana Negara esok!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI