Suara.com - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto kini tengah menghadapi cobaan. Setelah sebelumnya diperiksa dalam kasus dugaan kasus korupsi mafia minyak goreng, kini kepemimpinannya di Partai Golkar digoyang.
Sejumlah kader senior partai berlambang beringin itu mendorong musyawarah nasional luar biasa (Munaslub) untuk mengganti ketua umum.
Airlangga dianggap tidak mampu menggenjot suara Golkar jelang Pemilu 2024. Elektabilitasnya juga rendah, sehingga dinilai sulit meraih posisi capres atau cawapres.
Di tengah kondisi itu, muncul sejumlah nama yang digadang-gadang layak menggantikan Airlangga sebagai Ketum Partai Golkar.
Nama-nama seperti Luhut Binsar Pandjaitan, Bahlil Lahadalia dan Bambang Soesatyo. Mereka didorong untuk menjadi ketum menggantikan Airlangga, jika munaslub digelar.
Mananggapi namanya yang masuk dalam bursa calon Ketum Golkar pengganti Airlangga, Bahlil tidak menjawab dengan tegas apakah bersedia dicalonkan atau tidak.
Ia hanya mengatakan, jika memang ada penggantian ketua umum, maka hal tersebut harus dilakukan lewat mekanisme partai.
Di tengah mencuatnya nama Bahlil sebagai salah satu calon Ketua Umum Partai Golkar, menarik kiranya jika mengintip harta kekayaannya.
Bahlil Lahadalia kini menjabat sebagai Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Ia bertugas untuk memastikan investasi masuk ke Indonesia untuk menopang perekonomian dalam negeri.
Baca Juga: Jajaran Ketua DPD Golkar Ngaku Tak Bahas Munaslub, Eksponen: Itu Tutup Mulut, Takut Dicoret!
Berdasarkan data yang tercantum dalam Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) pada laman Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bahlil terakhir kali melaporkan harta kekayaannya pada 31 Desember 2022.