Suara.com - Partai Gerindra merespons momen kebersamaan Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri BUMN Erick Thohir di PT Pindad (Persero), Malang, Jawa Timur pada Senin (24/7/2023).
Sekjen Gerindra Ahmad Muzani menyampaikan Jokowi seperti memberi isyarat dukungannya kepada Prabowo dan Erick Thohir sewaktu menjajal kendaraan operasional Maung.
"Kalau saya tadi melihat foto itu, itu artinya isyarat dukungan oleh presiden kepada calon atau orang yang sedang menaiki mobil itu," ujar Muzani kepada wartawan di DPP PBB, Jakarta Selatan, Senin (24/7/2023).

Ketika ditanya lebih jauh mengenai sinyal Jokowi memberikan dukungan kepada Prabowo-Erick Thohir sebagai duat capres dan cawapres, Muzani enggan merinci hal tersebut.
"Beberapa kali kedekatan Pak Jokowi, Pak Prabowo dan Pak Erick Thohir selalu ditampilkan," ujarnya.
"Kalau sekarang ini kan karena Pindad itu BUMN. Pak Erick itu menteri yang mengurusi BUMN, Pak Prabowo adalah Menhan yang membidangi urusan pertahanan. Jadi relevansinya seperti itu," imbuhnya.
Untuk diketahui, ada yang spesial ketika Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan kunjungan kerja ke PT Pindad (Persero) di Malang, Jawa Timur, Senin (24/7/2023).
Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Jokowi menjadi penumpang kendaraan operasional Maung yang disopiri Prabowo dan Erick Thohir.

Momen Prabowo menjadi sopir Maung itu diunggah Erick melalui akun Instagram pribadinya @erickthohir.
Ada tiga foto yang diunggah Erick, dua di antaranya foto ketika dirinya berada di Maung bersama Prabowo dan Jokowi beserta Iriana. Dalam keterangan foto, Erick menuliskan terkait pruduk buatan Pindad.