Suara.com - Bagi seorang muslim, puasa merupakan sebuah ibadah yang wajib, terutama puasa di bulan Ramadhan. Akan tetapi, terdapat beberapa puasa sunnah yabg baik dikerjakan tanpa menunggu momen Ramadhan, salah satunya puasa Senin Kamis. Berikut doa sahur puasa Senin Kamis hingga keutamaannya.
Puasa Senin dan Kamis merupakan puasa yang selalu dijalankan Rasulullah SAW. Hal ini sebagaimana dijelaskan dalam hadist yang diriwayatkan HR Tirmidzi sebagai berikut:
"Amal perbuatan manusia akan disampaikan pada setiap hari Kamis dan Senin. Maka aku ingin amalku diserahkan saat aku berpuasa." (HR Tirmidzi).
Dikutip dari kitab Hasyiyah al-Bujairomi ‘Alal Khotib, Syekh Sulaiman al-Bujairimi menjelaskan terkait hadis di atas bahwa setiap hari amalan manusia akan dicatat oleh malaikat sebanyak dua kali, diantaranya waktu siang dan juga malam.
Adapun amalan harian yang dicatat oleh malaikat tersebut, akan diserahkan kepada Allah SWT setiap minggu di hari Senin dan juga Kamis. Sementara itu, untuk setiap tahunnya, amalan tersebut disetorkan di malam Nisfu Sya’ban.
Bagi Anda yang ingin puasa Senin Kamis, berikut merupakan doa dan tata cara melakukannya.
Doa Sahur Puasa Senin Kamis
Sama halnya dengan puasa wajib, niat puasa dilakukan pada malam hari, yaitu sejak terbenamnya matahari hingga terbit fajar. Berikut ini adalah lafal niat puasa Senin Kamis yang harus diamalkan:
Niat Puasa Senin
Baca Juga: Aksi Perselingkuhan Syahnaz Sadiqah disebut Musibah, Raffi Ahmad Dirujak Netizen
Nawaitu shauma yaumil itsnaini lillâhi ta‘âlâ.
Artinya: Aku berniat puasa sunah hari Senin karena Allah Taala.
Niat puasa Kamis:
Nawaitu shauma yaumil khamîsi lillâhi Ta‘âlâ.
Artinya: Aku berniat puasa sunah hari Kamis karena Allah Taala.
Karena puasa Senin Kamis termasuk dalam ibadah puasa sunah, maka terdapat keringanan bagi umat Islam yang lupa membaca niat pada malam hari.
Umat muslim dapat melafalkan niatnya pada siang hari, tepatnya pada pagi hari sebelum tergelincirnya matahari (waktu dzuhur), dengan catatan belum melakukan hal-hal yang bisa membatalkan puasa.
Berikut ini merupakan niat puasa Senin Kamis jika umat Islam lupa melafalkan niat pada malam hari.
Niat puasa Senin Pagi Hari:
Nawaitu shauma hâdzal yaumi ‘an adâ’i sunnati yaumil itsnaini lillâhi ta‘âlâ.
Artinya: Aku berniat puasa sunah hari Senin ini karena Allah Taala.
Niat puasa Kamis Pagi Hari:
Nawaitu shauma hâdzal yaumi ‘an adâ’i sunnati yaumil khamîsi lillâhi ta‘âlâ.
Artinya: Aku berniat puasa sunah hari Kamis ini karena Allah Taala.
Jika sudah membaca niat berpuasa sejak malam hari, maka hendaknya umat Islam melakukan sahur. Bagi orang sedang puasa, makan makan sahur tidak sekadar sebagai 'bekal' untuk berpuasa seharian, namun juga bagian dari ibadah yang bernilau pahala. Hal ini senagaimana dijelaskan dalam hadits yang artinya:
"Makan sahurlah kalian karena dalam makan sahur terdapat keberkahan." (HR. Bukhari no. 1923 dan Muslim no. 1095).
Keutamaan Puasa Senin-Kamis
Terdapat beberapa keutamaan ibadah puasa Senin Kamis, antara lain yaitu sebagai berikut:
1. Ibadah Puasa yang Dijaga Rasulullah SAW
Puasa Senin dan Kamis merupakan salah satu ibadah puasa sunah yang selalu dijalankan dan dijaga Rasulullah SAW. Diriwayatkan dari hadist Aisyah RA, ia berkata:
"Sesungguhnya Rasulullah senantiasa menjaga puasa Senin dan Kamis." (HR Imam Bukhari, Muslim, At-Tirmidzi, An-Nasa'i, dan Ibnu Majah)
2. Hari Ketika Amal Dipersembahkan
Rasulullah SAW juha pernah menyampaikan alasan ia melakukan puasa di hari Senin dan Kamis. Hal ini sebagaimaba dijelaskan dalam haditsnya:
Beliau bersabda yang artinya: "Sesungguhnya, segala amal perbuatan dipersembahkan pada hari Senin dan Kamis, maka Allah akan mengampuni dosa setiap orang muslim atau setiap orang mukmin, kecuali dua orang yang bermusuhan. Maka Allah berfirman, 'Tangguhkan keduanya'." (HR. Ahmad).
Demikian tadi niat, doa sahur puasa Senin Kamis hingga keutamaannya. Semoga menambah keimanan terhadap Allah SWT!
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari