Tiba di Tanah Air, Anies Beberkan Doa yang Dipanjatkan Selama di Mekkah

Erick Tanjung Suara.Com
Rabu, 12 Juli 2023 | 06:50 WIB
Tiba di Tanah Air, Anies Beberkan Doa yang Dipanjatkan Selama di Mekkah
Bacapres Anies Baswedan didampingi Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat memberikan keterangan pers di Bandara Soetta, Tangerang, Banten. [Antara/Azmi Samsul Maarif]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Saya baru sampai Indonesia ini baru on. Nanti di hari-hari ke depan kita ngobrol lagi," kata dia.

Sebelumnya, Anies Baswedan bersama Istrinya tiba di Tanah Air pada Rabu (12/07) sekitar pukul 01.30 WIB dini hari setelah menjalani perjalanan pulang dari Tanah Suci.

Kedatangan Anies, disambut oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang didampingi Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Kepala Badan Komunikasi Strategis/Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra beserta rombongan di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten.

Selain AHY, dalam penyambutan tersebut diikuti oleh sejumlah relawan yang tergabung dalam Sekber Kolaborasi Nasional. Kondisi itu pun dapat pengawasan dari petugas keamanan setempat di pajang area penjemputan tersebut. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI