Suara.com - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto, mengatakan, bahwa tim sukses pemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 akan banyak juga diisi oleh anak-anak muda.
Dalam PDIP sendiri, kata dia, banyak anak-anak muda yang siap membantu pemenangan Ganjar. Ia menyebut, dari anak dari Ganjar itu sendiri yakni Muhammad Zinedine Alam Ganjar hingga Gibran Rakabuming Raka.
"Mas Alam sendiri anak muda, mas Gibran udah menyatakan siap menjadi jurkam, di Surabaya ada seorang anak muda yang namanya Seno anak-anak muda yang memang kami persiapkan bukan sekedar mengandalkan kemudaannya tetapi anak muda yang memang punya visi," kata Hasto di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (11/7/2023).
Ia lantas mencontohkan bagaimana PDIP mengakomodir anak-anak muda untuk bergerak turun ke bawah. Misalnya dengan melantik pengurus baru organisasi sayap Taruna Merah Putih (TMP).
Baca Juga: Puan Akui Ada Rencana Prabowo Temui Megawati, Kapan Waktunya?
"Tetapi memahami berbagai persoalan persoalan politik hari ini kami melantik TMP dan kemudian kami akan mempersiapkan jurkam-jurkam yang dari kalangan anak-anak muda," ungkapnya.
Sementara itu, menurutnya, para partai pendukung Ganjar terus mempersiapkan diri menjelang Pilpres 2024. Ia menyampaikan, ke depan setiap Kamis partai-partai akan menggelar rapat konsolidasi.
Nantinya, kata dia, dalam rapat tersebut akan dibahas lebih dalam mengenai struktur tim pemenangan Ganjar.
"Jsdi hari Kamis depan kami akan ada rapat lagi nanti di rapat itu kami akan berbicara lebih dalam terkait dengan struktur tim pemenangan pemilu seperti apa kerja sama antar partai politik pendukung pak Ganjar di dalam pemilu legislatif di dalam pemilu presiden akan kami jabarkan," katanya.
"Jadi setiap Kamis sudah kami sepakati sebagai hari koordinasi antara parpol dan relawan untuk pemenangan pak Ganjar Pranowo."
Baca Juga: Bukan Kaleng-kaleng, Ini Nama-nama Pengurus Baru Underbouw PDIP Taruna Merah Putih