"Rencananya, AHY akan hadir di Bandara Soekarno Hatta, sekitar pukul 17.00 WIB," kata Herzaky.
Anies Ibadah Haji
NasDem enggan mengaitkan keberangkatan Anies Baswedan ke tanah suci karena suatu hal yang politik. Menurut Ketua DPP NasDem Taufik Basari, kepergian Anies murni untuk pelaksanaan ibadah haji.
Pernyataan Taufik ini menjawab ihwal perasaan dari Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat Syahrial Nasution yang merasa keberangkatan Anies ke Makkah lantaran adanya tekanan terhadap internal partai di Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

"Kalau saya tidak ingin mengaitkan ibadah haji itu dengan suatu hal yang politis ya. Pak Anies jelas berangkat haji ini dalam rangka ibadah, beliau akan menjalankan ibadah dengan baik di sana," kata Taufik di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, dikutip Selasa (20/6/2023).
Taufik hanya mendoakan agar Anies dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar dan bisa kembali ke tanah air untuk kemudian melanjutkan kerja-kerja politiknya. Tetapi selama di Makkah, ia yakin Anies akan fokus melaksanakan ibadah.
"Jadi tentunya beliau sebagai seorang muslim yang baik, yang mencoba menjalankan ibadahnya juga tidak akan berpikir memanfaatkan ini secara politis," kata Taufik.