Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berencana ikut menjemput kepulangan Anies Baswedan dari tanah suci di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta, Selasa malam.
Rencana AHY menjemput Anies yang usai ibadah haji dikonfirmasi Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra.
"Iya, malam ini Mas AHY akan menyambut kedatangan Mas ABW di bandara," kata Herzaky kepada wartawan, Selasa (11/7/2023).

Herzaky berujar AHY sebagai sahabat tentu turut menjemput kepulangan Anies.
"Sebagai sahabat, beliau akan ikut menyambut kedatangan Mas Anies yang sudah ditunggu-tunggu masyarakat Indonesia," kata Herzaky.
Antar Anies ke Bandara
Anies Baswedan sore ini bersiap berangkat ke tanah suci untuk menunaikan ibadah haji. Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY ikut mengantarkan keberangkatan Anies sampai ke Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
Informasi ini disampaikan Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra.
"Sore ini, Ketua Umum Partai Demokrat AHY mengantarkan Anies Baswedan yang akan menunaikan ibadah haji ke tanah suci," kata Herzaky kepada wartawan, Kamis (22/6/2023).
Ia berujar AHY akan hadir di bandara, Kamis sore ini.