Korban kemudian segera dilarikan ke rumah sakit untuk ditangani lebih lanjut. Korban dilarikan ke Rumah Sakit Hikmah Sengkang, Kabupaten Wajo oleh pemilik kos dan penghuni lainnya.
“Saat ini, korban tengah mendapatkan perawatan medis di RS Hikmah Sengkang, Kabupaten Wajo,” jelasnya.
4. Penyebab Masih Diselidiki
Fatchur masih menunggu hasil penyelidikan Laboratorium Forensik Polda Sulawesi Selatan untuk mengetahui penyebab pastinya.
“Kami masih menunggu hasil yang lebih pasti dari Puslabfor Polda Sulsel terkait peristiwa tersebut,” tambahnya.
Penjelasan Ilmiah Septic Tank Meledak
Menurut Ahli Kimia Universitas Gadjah Mada (UGM), Prof. Chairil Anwar, Septic tank mampu meledak karena adanya pembentukan gas metana yang dipicu percikan api. Proses fermentasi dalam septic tank sangat kuat dan terbentuk gas metana yang banyak.
Proses fermentasi itu dilakukan bakteri anaerob yakni organisme yang mampu hidup tanpa oksigen. Gas metana merupakan komponen utama gas alam yang mudah terbakar. Oleh sebab itulah terkadang terjadi ledakan septic tank setelah dipicu oleh korek api.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma
Baca Juga: Merokok Sambil Buang Air Besar Picu Ledakan di Kamar Kos, Satu Penghuni Dilarikan ke Rumah Sakit