Pakai plat palsu biar keren
Mario Dandy mengungkap bahwa mobil Jeep Rubicon yang kerap dibawanya itu menggunakan pelat nomor palsu, B 120 DEN. Sementara nomor aslinya adalah B 2571 PBP. Dalam persidangan, ia sengaja memakainya agar terlihat keren.
"Biar keren aja, Yang Mulia. Saya kan kalau di Instagram namanya, @broden, jadi namanya B 120 DEN," ungkap Mario.
Tak hanya pelat nomor B 120 DEN, Mario Dandy juga mengaku mempunyai pelat nomor palsu lain, yakni bernomor P 23 TYA. Pelat tersebut diketahui menyesuaikan nama tengah dari mantan pacarnya, yakni Anastasia Pretya Amanda.
Ngaku bohong ke polisi
Mario mengaku berbohong ketika memberikan keterangan kepada kepolisian terkait ucapan terdakwa Shane Lukas. Hal ini terkait pertanyaan Shane tentang tugasnya dalam kasus penganiayaan David.
"Ada enggak Shane bilang, 'Tugas gue apa, Dan?'," tanya hakim.
"Enggak ada, Yang Mulia," jawab Mario.
"Apakah gue ikut mukulin juga', ada juga enggak itu?" tanya hakim lagi.
Baca Juga: Teman Mario Dandy, Shane Lukas Kena 'Amuk' Hakim di Persidangan karena Hal Ini
"Enggak ada, Yang Mulia," kata Mario.