Doa Tahun Baru Islam 2023, Perhatikan Waktu yang Tepat Saat Berdoa

Rifan Aditya Suara.Com
Minggu, 09 Juli 2023 | 07:10 WIB
Doa Tahun Baru Islam 2023, Perhatikan Waktu yang Tepat Saat Berdoa
Ilustrasi doa tahun baru Islam 2023. (Unsplash/Masjid MABA)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pergantian tahun Islam akan tiba, di momen seperti ini umat Islam umumnya akan membaca doa tahun baru Islam 2023. Seperti apa doanya? Mari kita simak di bawah ini.

Untuk diketahui, Islam berpatokan pada kalender Hijriyah dalam menentukan waktu atau peringatan sehingga jatuhnya tahun baru Islam tak bisa bersamaan dengan tahun baru kalender Masehi.

Untuk tahun ini, pergantian tahun baru Hijriyah jatuh pada 19 Juli 2023. Seperti kebiasaan pada umumnya, di tahun baru umat Islam juga disarankan membaca doa tahun baru Islam.

Doa Tahun Baru Islam 2023

Baca Juga: Ide Kultum Tahun Baru Islam 2023, Isi 1 Muharram 1445 H Dengan Meningkatkan Keimanan

Jika selama ini kita mengetahui bahwa pergantian tahun terjadi pada tengah malam, maka dalam Islam, pergantian hari dan tahun justru terjadi saat tergelincirnya matahari atau setelah magrib.

Hal ini tentu berpengaruh pada doa yang kita panjatkan pada saat tahun baru Islam. Jika sebelumnya kalian membaca doa tengah malam, alangkah baiknya jika kini kebiasaan itu diganti saat pergantian hari.

Berikut ini bacaan doa tahun baru Islam 2023:

"Allaahumma maa ‘amiltu min ‘amalin fii haadzihis sanati maa nahaitanii ‘anhu, wa lam atub minhu, wa hamalta fiihaa ‘alayya bi fadhlika ba‘da qudratika ‘alaa ‘uqûbatii, wa da‘autanii ilat taubati min ba‘di jaraa’atii ‘alaa ma‘shiyatik. Fa innii astaghfiruka, faghfirlii wa maa ‘amiltu fiihaa mimmaa tardhaa, wa wa‘attanii ‘alaihits tsawaaba, fa’as’aluka an tataqabbala minnii wa laa taqtha‘ rajaa’ii minka yaa kariim."

Artinya:

Baca Juga: 5 Kegiatan di Tahun Baru Islam, Perkuat Iman dan Datangkan Cuan

"Tuhanku, aku meminta ampun atas perbuatanku di tahun ini yang termasuk Kau larang-sementara aku belum sempat bertobat, perbuatanku yang Kau maklumi karena kemurahan-Mu-sementara Kau mampu menyiksaku, dan perbuatan (dosa) yang Kau perintahkan untuk tobat-sementara aku menerjangnya yang berarti mendurhakai-Mu. Karenanya aku memohon ampun kepada-Mu. Ampunilah aku. Tuhanku, aku berharap Kau menerima perbuatanku yang Kau ridhai di tahun ini dan perbuatanku yang terjanjikan pahala-Mu. Janganlah pupuskan harapanku. Wahai Tuhan Yang Maha Pemurah."

Demikian penjelasan tentang doa tahun baru Islam 2023. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat menyambut tahun baru Islam, 1 Muharram 1445 Hijriyah.

Kontributor : Rima Suliastini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI