Suara.com - Tentu masih cukup banyak masyarakat yang mempunyai dan menyimpan daging kurban bukan? Jika Anda adalah salah satunya, maka Anda wajib paham benar ciri-ciri daging kurban busuk di kulkas. Daging ini bisa busuk ketika cara menyimpannya salah, atau terlalu lama berada di lemari pendingin.
Daging yang sudah busuk tidak boleh lagi diolah atau dikonsumsi, karena dapat membawa efek buruk pada kesehatan Anda. Maka dari itu penting untuk tahu ciri-cirinya, sebagai langkah pencegahan pada efek buruk yang mungkin muncul.
1. Baunya Berubah
Daging yang kondisinya tidak lagi segar akan mengeluarkan bau yang tidak sedap, bahkan ketika sudah disimpan di wadah tertutup. Ciri ini sebenarnya paling menonjol, karena seketika akan tercium bau daging busuk ini.
Aromanya akan tercium ketika Anda mendekatkan daging sekitar 10 cm dari hidung. Jika ketika Anda membuka kulkas aroma dagingnya sudah terasa tidak beres, maka ini jadi indikasi kuat daging sudah busuk.
2. Daging Lembek
Daging yang berkualitas baik akan memiliki tekstur yang cenderung padat dan kenyal. Daging ini akan kembali ke bentuknya semula saat ditekan dalam waktu singkat. Ketika daging sudah mulai busuk, maka kekenyalan ini akan berangsur menghilang.
Saat daging ditekan dan terasa lunak serta tidak kembali ke bentuk semula, menjadi indikasi bahwa daging sudah menurun kualitasnya. Maka dari itu, sebaiknya hindari mengolah daging ini.
3. Ada Rasa Pahit
Baca Juga: 5 Ciri-ciri Aliran Sesat Menurut MUI, Pahami Agar Tidak Terseret Ajarannya!
Meski seringnya daging memberikan tanda seperti berbau tidak sedap dan bertekstur lembek ketika busuk, beberapa lainnya tidak menunjukkan tanda ini. Namun demikian ketika dimasak dan dikonsumsi, ada rasa pahit yang muncul.