3. Silaturahmi
Amalan sunnah lainnya yang juga bisa dilakukan umat Muslim pada bulan Muharam seperti yang diajarkan Rasulullah SAW yaitu silaturahmi kepada keluarga serta kerabat. Anjuran silaturahmi ini tertuang dalam Hadis yang diriwayatkan Imam Bukhari seperti berikut ini.
"Beribadahlah pada Allah SWT dengan sempurna jangan syirik, dirikanlah sholat, tunaikan zakat, dan jalinlah silaturahmi dengan orangtua dan saudara." (HR Imam Bukhari).
4. Bersedekah
Banyak sedekah juga jadi salah satu amalan yang bisa dilakukan umat Muslim pada 1 Muharam. Anjuran banyak bersedekah di bulan Muharam ini tertuang juga dalam hadis Rasulullah SAW Berikut ini.
Dari Abi Sa'id al-Khudri, Rasulullah SAW berkata: "Barangsiapa menyenangkan keluarganya di hari Asyura, maka Allah akan memberikan kesenangan kepadanya (meluaskan rizkinya) di tahun-tahun berikutnya." (HR Al-Baihaqi dan Ath-Thabarani).
5. Berziarah
Amalan lainnya yang bisa dilakukan umat Muslim pada 1 Muharam yaitu ziarah kubur pada bulan ke makam keluarga maupun makam ulama. Anjuran untuk berziarah kubur ini pun tercantum dalam hadis yang diriwayatkan Imam Hakim berikut ini.
"Dahulu saya melarang kalian berziarah kubur, tapi (sekarang) berziarahlah kalian, sesungguhnya ziarah kubur dapat melunakkan hati, menitikkan (air) mata, mengingatkan pada akhirat, dan janganlah kalian berkata buruk (pada saat ziarah)," (HR Hakim)
Baca Juga: Link Twibbon Tahun Baru Islam 2023, untuk Dipasang di Media Sosial
6. Menjenguk orang sakit